Ayam Goreng Sambal Printil

Aug 15, 2018 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 2993x
Bahan-Bahan :

200 gr daging giling
½ sdt merica bubuk
½ sdt garam
2 butir kentang, potong dadu kecil, goreng hingga kuning
50 gr kapri muda, potong 2 serong
150 ml santan kental
400 ml santan encer
1 sdm air asam
4 sdm minyak untuk menumis
3 lembar daun salam
½ ibu jari lengkuas, memarkan
1 sdm gula merah sisir
½ sdt terasi
1 batang serai, memarkan

Bumbu yang diiris :

6 buah cabe merah besar, buang biji, iris halus
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
½ sdt garam

CARA MEMBUAT :

Step 1
Campurkan ayam, air, lengkuas parut dan Royco bumbu komplit ayam goreng. Masak hingga air hampir habis, jika ayam belum lunak tambahkan air secukupnya, Goreng sampai berwarna kecoklatan

Step 2
Siapkan sambal goreng printil, dengan mencampur daging dengan merica, garam, lumatkan hingga rata betul lalu buat bulatan sebesar kelering hingga habis

Step 3
Tumis semua bumbu iris, lengkuas, serai, daun salam hingga matang dan harum lalu tambahkan terasi lalu santan encer. Masukkan gula merah bulatan daging, air asam, kentang, masak hingga kentang dan daging matang.
Masukkan santan kental, aduk aduk lalu terakhir masukkan kapri. Angkat, sajikan bersama nasi dan ayam goreng Royco bumbu komplit

Note : untuk 6 – 8 orang
Resep Pilihan Lainnya: