Resep Ayam Terong Kuah Santan

Aug 29, 2018 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 2668x
BAHAN :
• 4 gelas santan
• 1 bungkus bumbu kare
• 400 gram daging ayam
• 3 buah terong (dibelah menjadi 4 bagian)
• 2 lembar daun jeruk purut
• 1 /2 sendok makan gula merah
• 3 buah cabe merah (dirajang halus)
• Garam dan lada secukupnya
CARA MEMASAK TERONG AYAM BUMBU SANTAN :
1. Tuangkan santan dalam panci, masukkan bumbu kare,
jerang di atas api hingga santan dan bumbu matang.
2. Sementara itu daging ayam dipotong tipis-tipis. Terong dicuci bersih lalu dibelah rnenjadi 4 bagian.
3. Masukkan daging ayam ke dalam panci, masak sebentar lalu masukkan terong dan daun jeruk purut.
Masak kembali hingga daging empuk. Setelah daging ayam empuk,
masukkan cabe merah yang dirajang tadi.
Tambahkan gula. garam dan lada. Cicipi rasanya kalau dirasa cukup.
Angkat dari perapian dan siap untuk dihidangkan.
Resep Pilihan Lainnya: