Resep Ayam: Saksang Ayam

Jan 30, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 2253x
Bahan:

1 ekor ayam kampung, potong kecil-kecil berikut tulang-tulangnya
2 sendok makan kelapa sangrai, tumbuk sampai keluar minyak
Bumbu:
1 sdm ketumbar bubuk
2 butir kemiri
4 butir bawang merah
8 siung bawang putih
3 sdm andaliman (dihaluskan)
5 buah cabai rawit
1 ruas jempol (2 cm)lengkuas
1 ruas jempol (2 cm) jahe
3 batang serai (sereh)
10 lembar daun jeruk purut
3 lembar daun salam
½ sendok teh perasan jeruk nipis
garam secukupnya

Cara Membuat:

Kelapa parut dan ketumbar disangrai sampai berwarna kecoklatan dan harum aromanya. Tumbuk sampai halus dan mengeluarkan minyak.
Haluskan cabe, bawang, jahe, kunyit, lengkuas, dan kemiri.
Tumis bumbu halus dengan daun jeruk, daun salam, dan serai, sampai harum.
Masukkan potongan ayam, aduk sampai bumbu merata, tambahkan air secukupnya,jangan terlalu encer/kental.
Tutup panci, teruskan memasak dengan api kecil. Setelah air berkurang dan ayam mulai matang, campurkan kelapa sangrai, andaliman, dan air jeruk nipis.
Tambahkan garam sesuai selera. Teruskan memasak sampai bumbu agak kering.
Resep Pilihan Lainnya: