Resep Ayam Asam Pedas

Jun 07, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 2414x
Bahan:

1 ekor ayam kampung, potong 8 bagian
50 g asam Jawa, bulatkan
2 sdm minyak sayur
5 butir bawang merah, iris kasar
3 siung bawang putih, iris kasar
2 buah cabai merah besar, buang bijinya,iris halus
10 buah cabai rawit merah
2 cm lengkuas, memarkan
1 lembar daun salam
750 ml air
2 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
2 sdt garam

Cara Membuat:

Cuci ayam lalu tiriskan hingga kering.
Bakar asam di atas bara api hingga agak kering.
Tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu.
Masukkan cabai, aduk hingga layu.
Tambahkan lengkuas dan daun salam, aduk hingga layu.
Tuangi air, didihkan.
Masukkan ayam, asam Jawa, kecap, merica dan garam.
Masak dengan api kecil hingga ayam lunak dan kuah tinggal sedikit.
Angkat dan sajikan hangat.

Sajian untuk 6 porsi.
Resep Pilihan Lainnya: