TUMIS KAPRI BUMBU SECHUAN

Sep 10, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 1049x
Saat menumis bawang putih dan bawang Bombay, gunakan api besar agar aromanya lebih keluar.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
100 gram daging giling
200 gram kapri manis, buang seratnya
250 gram kembang kol, potong per kuntum
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
3 buah cabai kering, seduh, cincang halus
2 sendok makan saus sambal
1 sendok makan saus tomat
1 sendok makan saus tiram
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh maizena dan 1 sendok teh air, larutkan
2 batang daun bawang, potong serong
1 sendok teh minyak wijen
200 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Pengolahan :
Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai kering sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan kapri manis dan kembang kol. Aduk rata. Tambahkan saus sambal, saus tomat, saus tiram, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk rata. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.
Tambahkan daun bawang dan minyak wijen. Aduk rata. Masak sampai matang.
Untuk 4 porsi
Resep Pilihan Lainnya: