ROTI GORENG UBI COKELAT

Nov 22, 2017 | / Resep / Resep Kue |
Rate:
Dilihat 931x
Meski terbilang kalang pamor dengan makanan impor, ubi juga bisa tampil tak kalah nikmat dan bermanfaat bagi tubuh kita tentu. Seperti ubi yang dijadikan roti dengan isi cokelat yang nikmat ini. Oke kan....!



Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 gram tepung terigu protein tinggi
50 gram susu bubuk
125 gram ubi merah, dikukus, dihaluskan
100 gram gula pasir
1 bungkus ragi instan
3 tetes pewarna oranye
1 butir telur
180 ml air es
100 gram margarin
1 sendok teh garam
minyak untuk menggoreng

Bahan Isi:
100 gram meises cokelat

Bahan Pelapis:
500 ml air
200 gram tepung panir kasar

Cara membuat:

Roti, campur tepung terigu, susu bubuk, ubi merah, gula, ragi instan, dan pewarna oranye. Aduk rata.
Tambahkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 35 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
Giling memanjang. Beri isi. Bentuk oval. Diamkan 60 menit sampai mengembang.
Celupkan adonan ke dalam air. Gulingkan ke dalam tepung panir kasar.
Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang hingga matang.





Untuk 30 buah
Resep Pilihan Lainnya: