ROTI WARMBALL COKELAT

Nov 26, 2017 | / Resep / Resep Kue |
Rate:
Dilihat 983x
Roti cokelat dengan taburan kismis disana-sini sangat nikmat dengan isi butter cream moka yang istimewa.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan Roti:
400 gram tepung terigu protein tinggi
20 gram cokelat bubuk
20 gram susu bubuk
75 gram gula pasir
8 gram ragi instan
250 gram air es
1/4 sendok teh cokelat pasta
40 gram margarin
1 sendok teh garam
75 gram cokelat keping kecil

Bahan Olesan (aduk Rata):
1 butir telur
25 ml susu cair

Bahan Isi:
150 gram buttercream moka
75 gram meises cokelat

Cara membuat:

Roti, campur tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, dan ragi instan. Aduk rata.
Masukkan moka pasta dan air es sedikit-sedikit sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit.
Kempiskan adonan. Tambahkan cokelat keping. Uleni sampai terbalut data.
Timbang adonan masing – masing 40 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit.
Pipihkan adonan dan bentuk bulat lagi. Letakkan di loyang yang dioles tipis margarin. Diamkan 75 menit sampai mengembang.
Oles dengan bahan olesan. Oven 10 menit dengan suhu 190 derajat Celcius sampai matang.
Belah dua roti tidak putus. Oles dengan buttercream dan tabur meises.





Untuk 21 buah
Resep Pilihan Lainnya: