PUDING BERAS TAPE KETAN

Jan 22, 2018 | / Resep / Camilan |
Rate:
Dilihat 912x
Puding beras tape ketan sebaiknya disimpan dalam kulkas dan keluarkan sesaat sebelum disajikan.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
100 gram tepung beras
800 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
15 gram tepung sagu dan 100 ml air, dilarut untuk pengental
3 bungkus agar-agar bubuk
1 sendok teh garam
150 gram gula pasir
200 gram tape ketan hijau, ditiriskan

Bahan Saus:
300 ml air
100 gram gula merah
1/4 sendok teh garam
1 lembar daun pandan
2 buah nangka, dipotong kotak
1 sendok makan tepung maizena dan 1 sendok makan air, dilarutan untuk pengental

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
100 gram tepung beras
800 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
15 gram tepung sagu dan 100 ml air, dilarut untuk pengental
3 bungkus agar-agar bubuk
1 sendok teh garam
150 gram gula pasir
200 gram tape ketan hijau, ditiriskan

Bahan Saus:
300 ml air
100 gram gula merah
1/4 sendok teh garam
1 lembar daun pandan
2 buah nangka, dipotong kotak
1 sendok makan tepung maizena dan 1 sendok makan air, dilarutan untuk pengental

Cara Pengolahan :

Larutkan tepung beras, santan, agar-agar, gula pasir, dan garam. Masak sampai mendidih.
Tambahkan larutan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup.
Masukkan tape ketan. Aduk rata.
Tuang di gelas kecil. Bekukan.
Saus: rebus air, gula merah, garam, dan daun pandan sambil aduk sampai larut. Saring. Tambahkan nangka. Aduk rata. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.
Tuang ke atas pudding. Sajikan.



Untuk 12 buah
Resep Pilihan Lainnya: