SAMBAL TEMPE KEMANGI

Jan 24, 2018 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 796x
Aroma kemangi yang sangat khas langsung dapat kita rasakan dalam sajian berbahan tempe ini. Anda dapat meyajikan hidangan ini untuk menu makan siang atau makan malam. Lengkapi dengan sayur atau tumisan sayur yang simpel.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
250 gram tempe, dipotong kotak 1x1 cm, digoreng
250 ml air
1 sendok teh garam
2 siung bawang putih, dihaluskan
3 buah cabai merah besar, dibuang bijinya
6 buah cabai merah keriting
6 buah cabai rawit merah
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 sendok teh terasi, dibakar
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1 buah tomat, dibuang bijinya, dipotong kotak
5 tangkai kemangi
minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

Rendam tempe di dalam air, garam, dan bawang putih bubuk 30 menit. Goreng sampai matang. Sisihkan.
Panaskan minyak. Tumis cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang merah, bawang putih, dan terasi sampai harum. Angkat dan tiriskan.
Ulek kasar bumbu goreng. Masukkan garam, gula pasir, tomat, dan kemangi. Aduk rata.
Campur tempe goreng,dan bumbu sampai rata.





Untuk 5 porsi
Resep Pilihan Lainnya: