5 Cara Membangun Rasa Percaya Diri di Kantor

Aug 27, 2018 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 4396x
1. Tonjolkan Kelebihan
Tonjolkan dan fokuslah pada kelebihan, keterampilan dan bakat yang Anda miliki. Fokuskan pada ketiga hal tersebut ketimbang memikirkan segala kelemahan yang ada. Temukanlah cara untuk meningkatkan rasa percaya diri Anda agar berhasil di segala hal yang dilakukan. Ketika fokus pada kelebihan yang dimiliki, maka Anda akan lebih percaya diri dan mendapatkan hasil yang lebih baik.

2. Miliki Integritas
Integritas adalah cara memandang atau menilai diri Anda sendiri. Masing-masing orang memiliki penilaian mengenai diri mereka. Agar dapat percaya diri, Anda harus mempunyai integritas. Integritas yang dimaksud yaitu nilai – nilai yang dipercayai, diyakini dan diperjuangkan. Semakin kuat integritas Anda, maka semakin besar kepercayaan orang lain terhadap Anda.

3. Prestasi
Rayakan prestasi yang sudah Anda raih. Anda juga perlu mempertahankan prestasi yang selama ini sudah dicapai. Ketika kepercayaan diri hilang, maka Anda dapat mengingat kembali segala perjuangan yang pernah dilakukan untuk meraih segala prestasi yang sebelumnya sudah pernah dicapai. Strategi ini juga dapat memicu kinerja kerja semakin meningkat sehingga karir yang didapat juga semakin baik.

4. Selaraskan Tindakan dengan Tujuan
Jika membiarkan diri Anda terganggu atau meleset dari tujuan utama di tempat kerja, maka Anda akan merasa kesulitan untuk meraih keberhasilan. Untuk mencapai apa yang diingankan, Anda perlu menyelaraskan tindakan yang dilakukan berdasarkan tujuan.

5. Percaya Diri Bukanlah Kesombongan
Penting untuk Anda membedakan kepercayaan diri dengan kesombongan. Arogan adalah ketika seseorang menampilkan sesuatu dengan bangga dan penuh kesombongan, sementara kepercayaan diri penuh dengan kerendahan hati dan rasa hormat, sehingga orang lain juga menilai Anda sebagai orang yang baik.
Tips Pilihan Lainnya: