Lebih Mantap dengan Lantai Gelap

Sep 28, 2018 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 2000x
Lantai berwarna gelap dipercaya membawa rasa suram ke dalam rumah. Ternyata, dengan perpaduan yang tepat antara lantai, warna dinding, dan perabotan lainnya, warna gelap untuk lantai justru mampu mencerahkan rumah.

Ada kesan gaya dan "canggih" dalam lantai berwarna gelap. Entah, karena warna gelap berkesan misterius atau karena efek dramatis yang diberikannya pada interior. Intinya, lantai berwarna hitam sebenarnya punya sisi menarik.

Berikut ini beberapa ide dalam memadupadankan lantai berwarna hitam untuk rumah Anda, yang kemungkinan besar ide-ide ini belum terpikir oleh Anda:

Gelap di bawah, terang dan lembut di atas

Trik di balik menciptakan ruang yang terang, menyenangkan, dan "mengundang" kekaguman adalah mengontraskan lantai berwarna gelap dengan mebel serta perabotan berwarna lebih terang. Trik ini akan membuat Anda terfokus pada perabotan berwarna terang.

Tone netral seperti putih, abu-abu, dan krem dapat Anda gunakan sebagai warna dinding dan perabotan. Ini akan menjaga keseimbangan di dalam ruangan dan membuat interior terasa lebih terang.

Kayu gelap dan ubin

Anda bisa "memecahkan" gelapnya lantai Anda dengan menaruh karpet. Selain itu, Anda juga dapat memadukan gelapnya warna kayu dengan lantai berwarna lebih terang.

Contoh mudahnya adalah, ketika Anda menggabungkan dapur dan ruang makan, Anda bisa menggunakan lantai kayu gelap untuk dapur dan gunakan ubin berwarna terang untuk lantai ruang makan.

Ubin berwarna hitam akan membuat kamar mandi Anda tampak modern. Di sisi lain, lantai berwarna gelap, terutama kayu dapat Anda gunakan untuk seluruh bagian lain di rumah Anda.

Jadi, tak perlu khawatir lagi dengan warna gelat. Dengan padanan yang tepat, lantai berwarna gelap dapat Anda gunakan untuk ruang bergaya modern maupun tradisional.
Tips Pilihan Lainnya: