9 Benda yang harus ada dalam kotak P3K di rumah

Sep 16, 2019 | / Tips / Kesehatan |
Rate:
Dilihat 829x
Meski tidak selengkap di apotek atau rumah sakit, sebaiknya Anda memiliki peralatan dan obat-obatan yang harus ada dalam kotak P3K di rumah. Apa saja? Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari All Women Stalk berikut ini.

Plester luka
Pertama, plester luka wajib ada dalam kotak P3K. Terutama jika anak-anak yang cenderung sangat aktif dan tak sengaja melukai dirinya sendiri ketika bermain.

Tweezer
Tweezer adalah alat yang digunakan untuk mencabut bulu. Biasanya alat ini juga digunakan untuk menyingkirkan serpihan yang masuk ke dalam kulit atau kotoran dari luka terbuka.

Salep antibiotik
Fungsi dari salep antibiotik adalah membantu luka memerangi bakteri dan menyembuhkannya dalam waktu cepat. Maka dari itu obat ini juga wajib ada dalam kotak P3K di rumah.

Hand sanitizer
Hand sanitizer atau cairan pembersih tangan berfungsi untuk membersihkan tangan dari bakteri. Jika terburu-buru dan tidak sempat mencuci tangan, hand sanitizer bisa dijadikan alternatif pilihan.

Ice pack
Ice pack bisa dibilang sebagai pengganti es batu. Bentuknya berupa gel dalam kemasan yang tidak mudah pecah atau bocor. Peralatan ini bisa digunakan untuk mengompres luka bengkak. Hanya perlu dibiarkan membeku dalam lemari pendingin sebelum dipakai.

Salep hydrocortisone
Salep hydrocortisone merupakan benda berikutnya yang harus ada dalam kotak P3K di rumah. Fungsinya adalah meredakan gigitan serangga yang bisanya menimbulkan bekas memerah misterius.

Perban
Jika plester luka tidak sanggup membantu untuk menutup luka, perban jelas diperlukan. Sehingga perban juga wajib masuk dalam kotak P3K di rumah.

Perekat perban
Karena sifatnya tidak lengket, perban tentu membutuhkan perekat untuk menutup luka secara sempurna. Perekat perban ini juga biasanya disebut dengan adhesive cloth tape.

Kotak atau tas
Agar semua alat dan obat-obatan mudah ditemukan, alangkah baiknya jika semuanya disimpan dalam satu tempat yang sama, entah itu kotak atau tas khusus.

Itulah beberapa benda yang harus ada dalam kotak P3K di rumah. Sudah punya semuanya?
Tips Pilihan Lainnya: