Cara Mengatasi Jerawat Dewasa

Dec 17, 2017 | / Tips / Kecantikan |
Rate:
Dilihat 987x
Hai Ladies! Pernahkah anda berpikir kalau jerawat itu hanya tumbuh di saat anda remaja dan sedang mengalami pubertas, tapi kenapa ketika setelah dewasapun anda masih tidak bisa menghindarkan diri dari jerawat? Itu adalah hal normal karena jerawat tidak hanya tumbuh pada remaja atau saat pubertas saja. Jerawat bisa menyerang siapa saja termasuk orang dewasa.

Tapi jangan khawatir, karena artikel yang dikutip dari mariobedescu.com ini akan membantu anda mengatasi jerawat yang menyerang bahkan meskipun anda sudah terlalu dewasa untuk terserang jerawat.

1. Pikirkan tentang tipe kulit anda ketika hendak memilih produk perawatan jerawat. Jika kulit anda tergolong sensitif atau kering, maka gunakan pembersih yang lembut dan toner non-alkohol. Jika kulit anda berminyak, maka gunakanlah pembersih yang beralkohol dan memberikan efek kesat pada kulit.

2. Minum air mineral minimal 8 gelas per hari agar kulit anda senantiasa rehidrasi dan sirkulasi darah anda menjadi lancar. Selain itu, minum 8 gelas air per hari akan melancarkan pembuangan kotoran dalam tubuh dalam bentuk keringat dan urin.

3. Mengurangi konsumsi makanan berminyak akan membuat anda terhindar dari produksi minyak berlebih pada wajah. Jika wajah anda berminyak, kotoran dan debu akan dengan mudah menempel sehingga akan mempermudah penyebaran jerawat pada wajah.

4. Berkonsultasilah dengan pakar jerawat jika anda rasa jerawat anda sudah parah. Berkonsultasi dengan pakar jerawat akan memberikan anda jalan keluar dari masalah jerawat yang sedang menimpa anda.

Ladies, itulah tadi cara-cara yang bisa anda lakukan untuk mengatasi jerawat yang menyerang anda. Semoga bermanfaat!

Oleh: Septyo Adie
Tips Pilihan Lainnya: