Tips Agar Terhindar Dari Kelebihan Barang Bawaan

Feb 27, 2018 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 927x
Ketika packing anda perlu memeriksa barang-barang yang benar-benar anda perlukan. Agar tidak kelebihan barang bawaan, sebaiknya tinggalkan saja barang-barang yang tidak anda perlukan. Berikut adalah 6 tips agar tidak overpacking.

1.) Bawa pakaian yang bisa digunakan lebih dari satu kali

Anda perlu membawa baju dan celana yang bisa dipakai berkali-kali, ketika kotor, anda perlu menggunakan jasa laundry ditempat tujuan. Jangan sampai bawa pakaian yang kiranya hanya bisa dipakai satu kali, kecuali sweater untuk negara musim dingin atau bikini jika Anda traveling ke pantai.
Pilihlah baju yang bisa di-mix and max dengan celana anda. Lebih baik anda memakai warna-warna yang netral agar tidak tampak nyetrik saat traveling.

2.) Bawa lebih banyak atasan dari pada bawahan

Alasanya sederhana: orang akan melihat atasan terlebih dahulu dari pada bawahanya. Namun jika anda tidak mau ganti atasan, maka orang tersebut akan tau kalau anda selalu memakai baju yang sama setiap hari.

Maka dari itu lebih baik banyak membawa atasan dari pada bawahan. Ketika traveling anda pasti sering kali megeluarkan keringat, jadi anda jangan memakai pakaian yang sudah bau. Lebih baik bawa 2 celana, salah satunya adalah celana jins.

3.) Bawa alat mandi serbaguna

Sekrang banyak sekali peralatan mandi 2 in 1 yang banyak sekali dijual di toko-toko terekat. Contohnya adalah sabun yang bisa digunakan untuk shampo. Packinglah alat-alat mandi anda seringkas mungkin agar tidak terlalu menghabiskan tempat. Contoh memasukan sabun pencuci muka kewadah yang lebih kecil agar lebih praktis.

Khusus untuk traveler wanita, lebih baik Anda membawa body lotion/cream/butter dibanding hanya hand cream atau foot cream. Gampang kan?

4.) Maksimal 2 pasang sepatu

Boleh-boleh saja membawa 1 alas kaki saat traveling. Kalau sudah begitu, bawalah alas kaki yang benar-benar nyaman digunakan dimanapun. Namun jika ingin tampil stylish, maksimal bawalah 2 pasang sepatu.

Jika seperti itu, anda memakai sepatu yang satunya saat berangkat dan yang satunya anda masukan kedalam koper. Pilihlah yang gampang di-mix and match dengan pakaian Anda.

5.) Kurangi barang elecktronik
Apa benar, anda membutuhkan sebuah Laptop,Tablet, Kamera Digital dan Smartphone ketika traveling? Semakin banyak anda membawa barang elecktronik, semakin banyak juga aksesoris yang anda bawa seperti charger dan yang lain-lain.

Jika anda memang pembisnis, bawalah Tablet yang bisa untuk mengetik. Smartphone dan Kamera Digital nampaknya sudah cukup bagi para backpacker.

6.) Jangan packing mepet waktu keberangkatan

Ada baiknya jika anda packing terlebih dahulu sebelum keberangkatan. Banyak barang pula yang harus dipersiapkan, itu juga butuh pertimbangan butuh atau tidaknya. Terkadang sih anda masih membeli obat-obatan pribadi atau obat anti mabuk perjalanan.

Kenapa sih kok harus packing jauh-jauh hari? itu karena biar anda terhindar dari barang-barang yang berlebihan. Jangan lupa untuk membuat daftar apa saja yang harus dibawa, kemudian cek ulang sebentar untuk memastikan kembali barang bawaan anda.
Tips Pilihan Lainnya: