Tips Saat Lebaran di Kota Lain

Feb 27, 2018 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 1041x
Beberapa traveler terkadang pernah mengalami yang namanya lebaran dikota lain dan tidak dikampung halaman, kadang memang diajak didalam atau diluar negeri. Agar tidak canggung, coba perhatikan 4 tips berikut ini:

1.) Cari tau adat setempat

Sebelum mengikuti lebaran ditempat tersebut, ada baiknya juga untuk mencari seperti apa adat setempat ketika sedang lebaran. Jangan sampai anda mempunyai prilaku yang tidak sopan dan membuat mereka malah terasa terganggu.

Mulailah mencatat seperti apa adat mereka, yang biasa dilakukan oleh penduduk setempat, baik pas waktu lebaran atau pas hari H lebaran. Penting lagi, jangan lupa untuk mematuhi adat setempat ya, traveler!

2.) Pakai pakaian yang rapi

Lebaran merupakan perayaan peragamaan. Untuk para traveler yang ingin mengikuti lebaran dikota lain, hendaknya berpakaian yang rapi dan sopan. Jika anda memakai pakaian yang minim dan terbuka, maka anda akan mendapatkan tatapan yang tidak mengenakkan dari penduduk lokal.

Mulailah untuk menyiapkan pakaian yang sopan dan rapi, misal seperti celana panjang dan atasan lengan panjang. Bahkan lebih wajib lagi untuk traveler wanita, membawa selendang gunanya untuk dipakai kerudung agar terlihat lebih sopan jika bersilaturahmi ke rumah penduduk setempat.

3.) Membaur dengan warga lokal

Ketika jadwal traveler bertepatan dengan hari lebaran, ada baiknya untuk ditunda dulu selama satu hari. Hal ini dikarenakan tempat wisata tersebut akan penuh dengan pengunjung. Traveler bisa mencoba untuk keliling kampung dulu atau berkeliling kerumah warga disekitar tempat anda menginap.

Anda juga bisa bertanya pada pihak penginapan, dimana untuk bisa berjumpa sama penduduk lokal. Kemudian berbaurlah bersama mereka dalam suasana lebaran. Pasti anda akan mendapatkan pengalaman yang lebih saat lebaran.

4.) Harus mudah beradaptasi

Lebaran biasanya identik sekali sama yang namaya ramah tamah dan bersilaturahmi. Anda juga perlu ingat, kalau anda adalah tamu ditempat destinasi anda. Maka dari itu traveler harus mudah beradaptasi dengan penduduk setempat.

Untuk cara adaptasi ini bisa dilakukan dengan cara pergi ke pemukiman warga untuk berkunjung serta melihat kegiatan apa saja yang ada disana. Traveler pun bisa mengikuti kegiatan tersebut. Biasanya disuatu daerah memiliki tradisi lebaran yang berbeda dan itu bisa diikuti oleh traveler.
Tips Pilihan Lainnya: