Tips Menghilangkan Ketakutan Pada Ketinggian

Mar 14, 2018 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 803x
Banyak orang bertanya-tanya apakah phobia pada ketinggian bisa disembuhkan? Atau jangan-jangan akan terus melekat pada diri penderita sepanjang hidupnya. Jawabannya adalah bisa. Apapun jenis phobia sebenarnya bisa disembuhkan, termasuk phobia pada ketinggian. Yang diperlukan pertama kali adalah tekad/kesungguhan dari si penderita untuk keluar dari perasaan takutnya itu sendiri.

Ada beberapa metode yang bisa dijadikan tips untuk menghilangkan phobia pada ketinggian, yaitu:

1.) Tips metode hypnotheraphy
Melalui metode ini penderita phobia diberi sugesti-sugesti untuk menghilangkan rasa ketakutannya. Nantinya sugesti-sugesti itu harus ia ingat terus menerus hingga ia mulai melupakan ketakutannya sendiri. Metode seperti ini hampir sama seperti metode penyembuhan dari dalam diri penderita.

2.) Tips metode exposure treatment yang ekstrim
Tips selanjutnya bisa dengan menggunakan metode exposure treatment yang ekstrim. Teknisnya, si penderita phobia pada ketinggian diletakkan pada tempat yang tinggi berulang kali hingga akhirnya ia terbiasa berada pada posisi tersebut dan ketakutannya terlupakan.

3.) Tips Metode desentisisasi sistematis
Biasanya metode yang satu ini ampuh untuk mengatasi phobia dalam tingkat keparahan ringan. Si penderita phobia yang takut pada ketinggian diminta membayangi hal-hal yang indah ketika berada di ketinggian. Misalnya membayangkan serunya bermain flying fox, roller coaster, dan lain sebagainya.

4.) Tips metode abreaksi
Pada metode ini, penderita yang sebelumnya membayangkan serunya berada di ketinggian, diminta membiasakan diri terus menerus berimajinasi seperti tersebut. Melihat tayangan televisi yang menyuguhkan aksi yang menyenangkan di ketinggian pun bisa menjadi tips ampuh. Baru setelah terbiasa mengimajinasikannya, pelan-pelan si penderita dibawa ke tempat-tempat tinggi dan mintalah ia untuk melakukan sesuai apa yang sedang diimajinasikannya.

5.) Tips metode reframing
Penderita phobia disuruh membayangkan kembali menuju masa lampau dimana permulaannya si penderita bisa mengalami phobia ketinggian. Saat ia terkenang, motivasikan pada dirinya bahwa sebenarnya semua orang bisa mengalami seperti dirinya namun berhasil keluar dari ketakutan-ketakutannya. Motivasi yang dilakukan berulangkali tentu akan menumbuhkan kepercayadirian sekaligus membangkitkan keberaniannya kembali.

Itulah beberapa tips yang bisa digunakan untuk mengatasi dan menyembuhkan masalah fobia (ketakutan berlebih) pada ketinggian.
Tips Pilihan Lainnya: