Tugas

Oct 19, 2019 | / Humor / Umum |
Rate:
Dilihat 1090x
Para mahasiswa di sebuah universitas sedang membuat sebuah ‘bank’ karya tulis dan tugas-tugas kuliah lainnya. Bank ini dapat memenuhi semua kebutuhan, bisa memberikan tugas yang menghasilkan nilai A, nilai B, dan nilai C, karena nanti cukup mencurigakan kalau semua mahasiswa tiba-tiba mendapat nilai yang brilian.

Seorang mahasiswa, yang telah menghabiskan akhir pekannya dengan mengerjakan hal-hal lain selain tugasnya, pergi ke ‘bank’ ini dan mencari suatu makalah dengan nilai C.

Ia kemudian mengetik tugas itu kembali dan menyerahkannya kepada dosen mata kuliahnya. Saat hasil tugas tersebut dibagikan, si mahasiswa menerima makalahnya dengan komentar dari dosen tersebut yang berbunyi...

“Saya menulis makalah ini sendiri dulu 25 tahun yang lalu, dan saya selalu berpikir kalau saya seharusnya dapat nilai A, jadi sekarang saya dengan senang hati akan memberikan nilai tersebut!”
Humor Pilihan Lainnya: