Resep Mi: Bihun Jagung Gongso Mercon

May 10, 2018 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 1468x
Ingin makan yang pedas mengenyangkan saat berbuka nanti? Bihun goreng yang kenyal lembut ini bisa bikin mata melek. Isian cabai rawit, daging sapi, sosis dan telur membuat bihun jadi gurih-gurih pedas enak.

Bahan:

3 sdm Minyak Goreng
4 siung Bawang putih, cincang
100 g daging sapi giling
4 buah sosis sapi, iris tipis
400 g Bihun Jagung, seduh air panas hingga lunak, tiriskan
100 g daun kol, iris kasar
10 buah cabai rawit merah, potong 4 bagian
2 butir telur ayam, buat orak-arik

Bumbu:

2 sdm kecap ikan
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdm cabai kering tumbuk kasar
Pelengkap:
Kerupuk
Acar

Cara Membuat:


Tumis bawang putih hingga kekuningan.
Masukkan daging sapi giling dan sosis, aduk hingga berubah warna.
Tambahkan Bumbu, aduk hingga harum.
Masukan kol, cabai rawit dan bihun jagung, aduk hingga tercampur rata dan meresap. Angkat.
Hidangkan panas-panas dengan Pelengkapnya.


Selamat mencoba!
Resep Pilihan Lainnya: