Bakso Sate Ikan Tenggiri

Dec 21, 2018 | / Resep / Camilan |
Rate:
Dilihat 5189x
Bahan - bahan :

250 gr (daging) Ikan Tenggiri
1 sdt Garam
85ml Air
125 gr Tepung Sagu
1 bngks Tepung serba guna
6 bh (cincang halus) Bawang Merah
Secukupnya Tusuk sate
1 btr Telur Ayam
1 liter Minyak Goreng

Cara memasak :

Cara Membuat :

1. Campur daging ikan tenggiri dan garam, aduk rata.

2. Tuangkan air ke dalam adonan sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai rata.

3. Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan halus dan kalis. Tambahkan bawang merah cincang, aduk rata.

4. Ambil 1 sendok adonan, bulatkan celupkan ke telur, balurkan ke tepung serba guna. Lakukan sampai adonan habis. Goreng adonan dalam minyak yang tidak terlalu panas, sampai kecokelatan, angkat dan tiriskan.

5. Tusukkan bakso ikan pada tusuk sate . Hidangkan dengan saus sambal dan saus tomat.
Resep Pilihan Lainnya: