SHRIMP TEMPURA SUSHI

Sep 23, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 807x
Lumuri udang dengan air jeruk lemon agar bau anyirnya berkurang.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
1 resep nasi sushi
6 lembar nori
50 gram ketimun jepang, buang bijinya dan potong memanjang

Bahan Tempura:
250 gram udang kupas sisakan ekornya, dipipihkan
60 gram tepung tempura untuk pelapis
60 gram dan 100 ml air, dilarutkan untuk pencelup
50 gram mayones

Bahan Dadar:
4 butir telur
2 sendok teh tepung terigu
1/4 sendok teh garam

Cara Pengolahan :

Buat dadar, aduk rata bahan dadar. Buat dadar setebal 1 cm di wajan datar kotak. Potong – potong memanjang. Sisihan.
Buat tempura, celup udang di bahan pencelup. Lumuri dengan tepung tempura kering.
Goreng dengan minyak yang dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan kering. Sisihkan.
Ambil selembar nori. Letakkan di atas makishu.
Pipihkan nasi di atasnya. Letakkan dadar. Kemudian letakkan tempura dengan ekor dibagian luarnya dan ketimun. Semprot panjang mayones. Gulung dan padatkan.



Untuk 12 gulung (36 potong)
Resep Pilihan Lainnya: