BIHUN GORENG BUMBU KUNYIT

Oct 15, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 729x
Menyeduh bihun sebaiknya tidak terlalu lembek, agar tidak hancur saat diolah.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
200 gram bihun, diseduh, tiriskan
8 buah bakso sapi, dipotong-potong
100 gram caisim, dipotong kasar
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
1 sendok teh saus tomat
1 sendok teh kecap asin
1 1/2 sendok teh garam
1 sendok makan minyak untuk menumis
bawang merah goreng untuk taburan

Bumbu Halus:
3/4 sendok teh merica
5 siung bawang putih
3 butir kemiri, disangrai
2 cm kunyit, dibakar

Cara Pengolahan :

Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan bakso. Aduk rata. Tambahkan caisim dan daun bawang. Tumis sampai layu.
Masukkan bihun, saus tomat, kecap asin, dan garam. Aduk bihun sampai terbalut bumbu.
Sajikan dengan taburan bawang merah goreng.

Untuk 8 porsi
Resep Pilihan Lainnya: