ROTI KENTANG KEJU

Nov 29, 2017 | / Resep / Resep Kue |
Rate:
Dilihat 832x
Paduan adonan roti dengan kentang yang lembut ini memang pas banget dengan gurihnya keju yang ada di dalamnya.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan Roti:
300 gram tepung terigu protein tinggi
100 gram tepung terigu protein sedang
100 gram kentang kukus, dihaluskan
75 gram gula pasir
2 sendok teh ragi instan
15 gram susu bubuk
2 butir telur
100 ml air es
75 gram margarin
1 sendok teh garam

Bahan Isi:
600 ml susu cair
50 gram tepung maizena
3/4 sendok teh garam
150 gram gula pasir
2 kuning telur
200 gram keju cheddar, diparut panjang untuk taburan

Bahan Olesan (aduk Rata):
1 kuning telur
50 ml susu cair

Cara Pengolahan :

Roti: campur tepung terigu, kentang, gula pasir, ragi instan, dan susu bubuk. Aduk rata.
Tambahkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
Timbang masing-masing 50 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
Pipihkan adonan dan bentuk oval memanjang. Letakkan di loyang yang dioles margarin.
Diamkan 75 menit sampai mengembang. Oles dengan bahan olesan. Oven 12 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
Isi: masak bahan isi sambil diaduk sampai mendidih. Ambil sedikit kuning telur. Aduk rata. Tuang lagi ke rebusan bahan isi. Masak sampai meletup-letup. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
Belah bagian atas roti. Semprot isi di atas roti Tabur keju cheddar.

Untuk 16 buah
Resep Pilihan Lainnya: