ROTI DAGING KARI

Dec 01, 2017 | / Resep / Resep Kue |
Rate:
Dilihat 1035x
Kombinasi daging giling, kentang, wortel, bubuk kari dan bumbu lain menjadikan isi roti ini lebih istimewa. Penasaran? Resep roti berikut wajib anda coba.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
1 resep dasar roti 2

Bahan Isi
1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
1 buah cabai merah besar, dibuang biji, dipotong kotak
100 gram daging giling
100 gram kentang, dipotong kotak, digoreng
50 gram wortel, dipotong kotak, direbus
1 1/4 sendok teh bubuk kari
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
100 ml air
1 batang daun bawang, diiris halus
1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Olesan (aduk Rata):
1 kuning telur
2 sendok makan susu cair

Cara Pengolahan :

Isi: panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan cabai merah besar sampai harum. Tambahkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan kentang dan wortel. Aduk rata. Tambahkan bubuk kari, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
Tuang air. Masak sampai meresap. Masukkan daun bawang. Aduk rata.
Buat roti dengan cara yang sama.
Timbang masing-masing 30 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
Pipihkan. Bulatkan. Beri isi. Bentuk pastel. Berdirikan. Letakkan di loyang yang dioles margarin.
Oles dengan bahan olesan. Oven 12 menit dengan suhu 180 derajat Celsius.
Untuk 25 buahderajat Celsius.

Untuk 25 buah
Resep Pilihan Lainnya: