SIOMAY

Dec 18, 2017 | / Resep / Camilan |
Rate:
Dilihat 848x
Menikmati siomay yang hangat dengan berbagai macam variasinya terasa sangat sempurna dengan saus kacang yang meniliki cita rasa pedas dan gurih. Anda bisa menikmatinya saat liburan atau saat pesta pergantian tahun baru misalnya.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan:
1.200 gram daging ikan tenggiri, dipotong-potong
400 gram labu siam, diparut
8 siung bawang putih, dihaluskan
4 sendok makan garam
2 sendok teh merica bubuk
4 sendok teh gula pasir
2 sendok teh penyedap rasa
4 putih telur
600 gram tepung sagu
300 gram es serut
8 batang daun bawang, diiris halus

Bahan Saus:
1.200 gram kacang tanah kulit, digoreng, dihaluskan
240 gram gula merah, disisir halus
4 sendok makan garam
4.800 ml air
4 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
32 siung bawang putih
16 buah cabai merah keriting
16 buah cabai rawit merah

Bahan Pelengkap:
28 buah kentang, direbus, dikupas
28 lembar kol, direbus, dibagi dua bagian, digulung
8 buah pare, dipotong-potong, direbus
300 ml kecap manis
28 buah jeruk limau, dibelah dua

Cara membuat:

Campur daging tenggiri, labu siam, bawang putih, garam, merica bubuk, gula pasir, dan penyedap rasa. Masukkan kedalam chopper. Giling hingga halus. Tambahkan es serut. Uleni sampai rata.
Tambahkan tepung sagu. Giling kembali hingga tercampur rata dan halus. Angkat. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
Sendokkan adonan didalam panci yang berisi air hangat. Rebus sampai matang.
Saus, panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan kacang tanah. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai mendidih. Masukkan gula merah dan garam. Aduk rata. Masak sampai kental.
Sajikan siomay dengan saus dan pelengkapnya.





Untuk 54 bungkus
Resep Pilihan Lainnya: