PUDING JERUK KELAPA MUDA

Jan 20, 2018 | / Resep / Resep Kue |
Rate:
Dilihat 792x
Kombinasi kelapa muda, susu kental manis putih dan bahan lainnya menghasilkan sajian yang lezat. Resep berikut wajib anda coba.



Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan Puding I:
200 gram kelapa muda, dikeruk lebar, ditiriskan
1.000 ml air
1 bungkus agar-agar bubuk
2 sendok teh jeli instan
75 gram gula pasir
4 sachet (@11gram) sari jeruk instan (mis: nutrisari)

Bahan Puding Ii:
400 ml air
30 gram gula pasir
1 1/2 sendok teh agar-agar bubuk
1 sendok teh jeli instan
100 ml susu kental manis putih

Bahan Saus:
300 ml susu cair
50 gram gula pasir
2 sendok teh tepung maizena dan 2 sendok teh air, dilarutkan untuk pengental
1 kuning telur
1 sachet (11 gram) sari jeruk instan (mis: nutrisari)
1/4 sendok teh esens jeruk

Cara Pengolahan :

Puding I: rebus air, agar-agar, jeli instan, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan sari jeruk instan. Aduk rata.
Tuang selapis adonan di loyang setengah lingkaran bergerigi. Biarkan setengah beku. Tata kelapa muda. Tuang lagi selapis adonan. Biarkan setengah beku. Tata kelapa muda. Lakukan bergantian sampai adonan habis. Biarkan setengah beku.
Puding II: rebus air, gula pasir, agar-agar, dan jeli instan sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan susu kental manis putih. Aduk rata. Tuang di atas puding I. Bekukan.
Saus: rebus susu cair dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup. Matikan api.
Ambil sedikit adonan. Tambahkan ke kuning telur. Aduk rata. Tuang campuran tadi ke rebusan susu sambil diaduk sampai rata. Nyalakan api. Aduk sampai mendidih lagi. Angkat.
Masukkan sari jeruk instan dan esens jeruk. Aduk sampai larut.
Sajikan puding dengan sausnya.

Untuk 12 potong
Resep Pilihan Lainnya: