resep-donat-ala-jco-yang-enak-dan-empuk

Apr 30, 2018 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 898x
Bahan Donat A

250 gram tepung terigu (merk cakra)
150 cc air matang
11 gram ragi
Garam secukupnya

Bahan donat B

50 gr tepung terigu (merk cakra)
15 gr susu bubuk full cream
30 gram gula pasir
30 gram mentega
1 btr telur ayam, kocok lepas

Cara membuat Donat Ala JCO

Campur semua bahan donat A ke dalam satu mangkok besar, kemudian aduk menggunakan mixer dengan kecepatan rendah.
Setelah tercampur rata, diamkan adonan selama 90 menit dan tutp rapat tujuannya agar nanti dapat mengembang sempurna.
Setelah 90 menit, kemudian tambahkan bahan donat B ke dalam adonan, uleni hingga adonan menjadi elastis.
Setelah itu diamkan lagi adonan yang sudah bercampur antara bahan A dan B selama 15 menit dan tutup rapat.
Jika sudah, ambil adonan dan pipihkan hingga ketebalan 1 cm dengan penggilas atau botol, diamkan lagi selama 10 menit.
Kini saatnya kita membuat bentuk donat dari adonan dengan menggunakan cetakan donat.
Setelah itu siapkan minyak di penggorengan dengan api kecil.
Jika sudah panas masukkan donat dan goreng hingga matang.
Angkat dan sajikan.

Itulah resep donat ala JCO yang enak dan empuk, Anda dapat menambahkan toping sesuai selera seperti cokelat keju, kacang, dll. Agar tahan lama, simpan donat di lemari pendingin. Baca juga artikel mengenai Cara membuat donat keju
Resep Pilihan Lainnya: