Cara Mengolah Bokcoy Cah Sukiyaki Yang Enak

May 03, 2018 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 956x
Bahan:
2 sendok makan minyak goreng
¼ sendok teh minyak wijen
2 siung bawang putih
150 gram daging sapi
200 gram bokcoy
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan kecap asin
½ sendok teh lada bubuk
½ sendok teh garam
100 ml air
½ sendok teh tepung kanji

Cara Pengolahan:
1 Cincang bawang putih.
2 Iris-iris tipis daging sapi. Gunakan daging sapi dengan sedikit lemak.
3 Potong bokcoy menjadi 3 bagian.
4 Panaskan minyak sayur dan minyak wijen.
5 Tumis bawang putih sampai harum.
6 Masukkan daging sapi ke dalam wajan, masak hingga matang.
7 Masukkan bokcoy, besarkan api, masak hingga layu.
8 Masukkan garam, saus tiram, kecap asin, lada bubuk dan air, didihkan.
9 Tuangkan larutan kanji, aduk hingga mengental, angkat.
10 Sajikan hangat.

Catatan:
Porsi untuk 4 orang.
Resep Pilihan Lainnya: