Resep Cara Membuat Jus Jagung Manis

May 24, 2018 | / Resep / Camilan |
Rate:
Dilihat 847x
Cara Membuat Jus Jagung Manis :

Bahan yang diperlukan :

2 buah jagung manis muda
1 sendok makan gula
1/2 cangkir susu kental manis
Es batu secukupnya
Air soda secukupnya

Cara membuat jus jagung :

Kupas kulit jagung manis yang kita sediakan hingga bersih hingga semua rambut-rambutnya hilang.
Masak air secukupnya hingga mendidih, kemudian masukkan jagung manis yang telah kita bersihkan tadi ke dalamnya. Masak hingga jagung matang dan teksturnya menjadi cukup lunak.
Setelah jagung matang, tiriskan dan tunggu hingga agak dingin
Pipil jagung dari bonggolnya. Kalau merasa kesulitan memipilnya, gunakan pisau untuk menyisirnya.
Masukkan dalam blender dan haluskan hingga benar-benar halus.
Masukkan susu kental manis dan gula kemudian blender lagi hingga benar-benar tercampur.
Saring jus jagung tersebut kemudian tuangkan ke dalam wadah yang cukup besar.
Masukkan es batu dan air soda secukupnya. Apabila masih terlalu kental tambahkan es batu lebih banyak lagi.
Jus jagung siap untuk dinikmati!
Resep Pilihan Lainnya: