Khasiat Jeruk dan Madu untuk Kulit Mulus

Apr 24, 2018 | / Tips / Kecantikan |
Rate:
Dilihat 1654x
SIAPA sih yang tidak mau memiliki kulit yang mulus dan halus tanpa noda? Ada langkah alami bagi Anda yang tidak menyukai proses kimiawi atau langkah medis.

Dengan berkembangnya industri kosmetik yang menghadirkan berbagai produk kecantikan, kita tentu bingung memilih mana yang terbaik untuk kecantikan dan kesehatan kulit. Beberapa produk mungkin tidak cocok untuk jenis kulit kita masing-masing, terutama yang memiliki kulit sensitif. Maka itu, solusi terbaik yakni dengan memilih pengobatan alami.

a. Meski terdengar klise, minum banyak air mungkin merupakan cara yang paling mudah diterapkan untuk menjaga kulit sehat dan bersinar.

b. Remas setengah lemon dan tambahkan air hangat dengan madu. Minum pada saat perut kosong. Manfaat lain, ini juga memurnikan darah.

c. Untuk menghilangkan noda atau bekas luka di kulit Anda, haluskan sebutir jeruk lalu oleskan ke bekas luka. Ini bisa menjadi scrub alami.

d. Untuk pemutih alami, gosok kulit lemon dengan madu pada kulit dan bersihkan setelah beberapa menit.

e. Keringkan kulit jeruk, giling, lalu dibuat menjadi bubuk. Oleskan dengan air pada wajah untuk kulit bersinar.

f. Jika Anda akan keluar di bawah sinar matahari, pastikan menggunakan payung untuk melindungi diri dari efek berbahaya dari sinar matahari.

g. Jika Anda memiliki kulit kering, pijat wajah dengan almond atau minyak vitamin e untuk menjaga nutrisi kulit.
Tips Pilihan Lainnya: