Makan bersama keluarga bikin anak rajin makan sayur

Sep 02, 2019 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 906x
Berapa kali Anda makan bersama dengan keluarga? Jika memiliki anak yang susah makan sayur, makan bersama keluarga bisa memberikan manfaat bagi Anda.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa makan bersama dengan keluarga, meski hanya satu kali seminggu, bisa membuat anak rajin makan sayur hingga lima porsi sehari. Peneliti dari University of Leeds juga menemukan bahwa makan bersama setiap hari Sabtu saja bisa meningkatkan diet.

Hal ini ditemukan peneliti setelah melakukan survei pada 2.389 anak dari 52 sekolah dasar di London. Mereka mendapatkan data bahwa sekitar 2/3 anak tidak mengonsumsi cukup sayur yang disarankan oleh World Health Organization (WHO), yaitu sebanyak lima porsi atau 400 gram.

Namun penelitian ini menunjukkan bahwa anak yang memiliki kebiasaan makan bersama keluarga mengonsumsi 125 gram sayur lebih banyak dibandingkan dengan anak yang tidak makan bersama keluarga. Bahkan anak yang hanya makan bersama sekali atau dua kali seminggu bersama keluarga mengonsumsi 95 gram lebih banyak sayur.

"Meski hanya sekali seminggu, makan bersama orang tua membuat anak belajar porsi makan yang baik dari orang tua mereka. Melihat orang tua makan berbagai macam sayur dan jenis makanan akan menjadi referensi dan kebiasaan makan mereka juga," ungkap Profesor Janet Cade dari University's School of Food Science and Nutrition, seperti dilansir oleh Daily Mail (19/12).

Cade menambahkan bahwa makan bersama keluarga tak hanya baik untuk masalah kesehatan, tetapi juga bisa membuat anak belajar sopan santun dan perilaku yang baik. Waktu makan bersama juga bisa menjadi saat ideal untuk berinteraksi dan komunikasi antara anak dan orang tua.
Tips Pilihan Lainnya: