Jauhi Obat demi Kulit

Sep 12, 2019 | / Tips / Kesehatan |
Rate:
Dilihat 1081x
Memiliki kulit halus, mulus, kencang, dan tidak kering memang idaman setiap orang. Bukan hanya kurang menarik, kulit yang kering pastinya juga akan terlihat kusam.

Kulit kering merupakan masalah yang sangat umum. Terlepas bagi mereka yang sehat atau tengah menjalani pengobatan suatu penyakit. Penggunaan obat yang kurang tepat atau tidak cocok dengan kondisi tubuh, akan mendatangkan dampak negatif, salah satunya kulit kering. Bukan hanya perawatan yang kurang tepat, penggunaan obat dalam waktu yang relatif lama juga bisa menyebabkan kulit yang kering.

Kondisi kulit yang kering tidak hanya disebabkan oleh jamur, penggunaan sabun dengan Ph yang terlalu keras, atau pemilihan kosmetik yang tidak sesuai jenis kulit. Namun penggunaan obat jangka panjang terkait penyakit diabetes, psoriasis, hipotiroidisme, dan kekurangan gizi juga bisa menyebabkan keringnya pada kulit.

Para peneliti menyarankan, pemilihan obat yang tepat sesuai dengan petunjuk dokter merupakan salah satu solusi jika pasien tidak ingin mengalami kulit kering akibat efek dari penggunaan obat yang kurang tepat.
Tips Pilihan Lainnya: