Anggur Untuk Kesehatan

Sep 27, 2019 | / Tips / Kesehatan |
Rate:
Dilihat 1068x
Anggur Untuk Kesehatan
-Anggur memiliki berjuta manfaat yang membuatnya layak disebut buah istimewa. Berbagai penelitian menunjukkan manfaat yang diberikan buah anggur bagi tubuh Anda. Mulai dari kulit, daging buah hingga bijinya. Berikut ini beberapa penyakit yang takluk pada anggur:

Mencegah serangan jantung. Di dalam biji anggur, terdapat zat bernama pycnogenol. Zat ini bermanfaat sebagai penguat kolagen yang berfungsi untuk memperbaiki struktur pembuluh darah yang mulai rapuh. Selain itu, pycnogenol juga bekerja untuk menjaga kelenturan pembuluh darah. Jadi, jika Anda memiliki kebiasaan untuk membuang biji anggur, Anda bisa berhenti mulai hari ini.

Taklukkan stroke. Para peneliti di University of Buffalo, di Amerika Serikat mengungkapkan bahwa kandungan resveratrol yang banyak ditemukan pada kulit anggur dapat membantu melawan diabetes tipe 2. Resveratrol juga membantu menurunkan risiko serangan stroke. Menurut hasil penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry, resveratrol bekerja dengan meningkatkan aliran darah pada otak hingga 30%. Para peneliti percaya hal ini dapat menurunkan risiko terhadap serangan stroke.

Anti hipertensi. Tubuh perlu natrium (garam) dalam sistem metabolismenya. Namun kelebihan natrium dapat menimbulkan masalah bagi tubuh Anda. Normalnya, kelebihan natrium akan dikeluarkan bersama dengan urin. Saat ginjal alami gangguan, tubuh akan mengalami penumpukan natrium. Sehingga akan menimbulkan gangguan pada aliran darah yang berakibat hipertensi. Buah anggur kaya akan kandungan kalium. Kalium berfungsi untuk menekan kelebihan natrium dalam tubuh.

Atasi masalah pencernaan dan tetap awet muda. Anggur yang kaya magnesium memang bermanfaat meningkatkan fungsi sistem pencernaan. Ditambah melimpahnya serat, anggur bekerja sangat efektif sebagai ‘obat pencahar’ alami. Namun, beberapa kasus menunjukkan adanya sensitivitas tinggi terhadap anggur. Di mana kulit dan biji anggur dapat menyebabkan iritasi pada penderita gangguan lambung. Jika Anda berhadapan dengan masalah ini, atasi dengan mengonsumsi jus anggur. Selain baik bagi pencernaan, senyawa proantosianidin (OPC) dalam anggur bekerja merangsang pembentukan jaringan kolagen yang telah rusak pada kulit. Para ahli juga percaya, jus anggur dapat membantu meningkatkan fungsi ginjal. Berbagai kandungan nutrisi dalam jus anggur dapat meningkatkan kemampuan sel-sel di pembuluh darah dalam menghancurkan timbunan lemak di dalamnya. Pada akhirnya ini akan mencegah terjadinya penyumbatan pada pembuluh darah.
Tips Pilihan Lainnya: