Makanan-Minuman Pembakar Lemak (II-Habis)

Oct 10, 2019 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 1101x
SUKSES menyusutkan bobot tubuh tak hanya berpusat pada rutinnya aktivitas fisik yang Anda lakukan. Di luar itu, tepat memilih makanan yang membantu peluruhan lemak jadi hal prioritas yang perlu dilakukan.

Beberapa makanan yang Anda pilih memiliki pengaruh langsung bagi kesuksesan diet Anda. Karenanya, selektif lah memilih asupan agar impian memiliki tubuh indah jadi kenyataan. Berikut makanan yang secara efektif meluruhkan lemak, seperti dilansir Health.

Oatmeal

Satu cangkir hangat oatmeal mengandung 4 gram serat dan 6 gram protein. Makanan ini dapat memperlambat pencernaan karbohidrat di tubuh, mengurangi respons insulin Anda, dan membuat kenyang lebih lama.

Wortel panggang

Sebagai variasi, Anda bisa mengonsumsi wortel panggang yang dicampur dengan daging favorit Anda. Kadar serat yang tinggi dalam wortel membuat perut lebih cepat kenyang. Pengolahan dengan dipanggang lebih baik untuk membakar kalori. Sebuah penelitian menemukan bahwa wortel yang dipanggang pada suhu 104 derajat celcius mengandung tiga kali lebih banyak antioksodan daripada wortel mentah.

Red wine

Red wine juga menjadi senjata dalam melawan kelebihan berat badan. Sebuah laporan di 2009 dari University of Ulm di Jerman menunjukkan bahwa resveratrol-antioksidan yang ditemukan dalam kulit anggur-bisa menghambat produksi sel-sel lemak. Terlebih lagi, zat yang ditemukan secara alami dalam red wine dapat membantu lebih banyak energi terbakar
Tips Pilihan Lainnya: