KUE KU DURIAN

Oct 08, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 1159x
Kue ku dengan resep dasar saja sudah lezat. Apalagi dikombinasikan dengan durian? Waw, ini akan menjadi kue kudapan yang lezat sekali tentunya.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan Kulit Dasar:
225 gram tepung ketan
50 gram gula tepung
75 gram kentang, dikukus, dihaluskan
1/2 sendok teh garam
135 ml santan hangat dari 1/4 butir kelapa
2 tetes pewarna merah cabai
3 tetes pewarna hijau tua
daun pisang untuk alas
minyak untuk olesan

Bahan Isi:
300 gram daging durian
50 gram santan kental instan
50 gram gula pasir
1 sendok teh tepung ketan

Cara Pengolahan :

Isi: masak isi sampai kalis. Bentuk bola kecil. Sisihkan.
Kulit: campur tepung ketan, gula tepung, kentang, dan garam. Aduk rata. Masukkan santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
Ambil 1/3 adonan. Tambahkan pewarna merah cabai. Aduk rata. Sisanya tambahkan pewarna hijau. Uleni rata.
Ambil sedikit adonan hijau dan merah. Letakkan bersebelahan dan bulatkan. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat. Masukkan ke cetakan kue bulan kecil yang ditabur tepung ketan. Padatkan.
Keluarkan dari cetakan. Letakkan di atas daun pisang yang dioles sedikit minyak.
Kukus 12 menit di atas api sedang setiap 2 menit dibuka kukusannya.
Panas – panas oles tipis dengan minyak.



Untuk 37 buah
Resep Pilihan Lainnya: