Susah Buang Air Besar

Jul 17, 2018 | / Tips / Kesehatan |
Rate:
Dilihat 2360x
Sering sekali kita mengalami susah buang air besar atau sembelit, frekwensi untuk buang air besar pada setiap orang berbeda-beda mulai dari yang dua kali sehari sampai yang dua hari sekali.

Seseorang yang mengalami susah buang air besar biasa juga disebut kontipasi yaitu buang air besar yang terhambat di luar kebiasaan, Bila susah buang air besar terhambat sangat hebat atauberat maka biasanya disebut obstipasi, Obstipasi yang sangat parah bisa mengakibatkan kanker usus.

Pada umumnya gejala susah buang air besar yang terjadi biasanya masih dalam taraf yang wajar-wajar saja, tetapi kita harus mengenali diri sendiri dengan bisa membedakan dari perubahan kebiasaan susah buang air besar terus-menerus yang mungkin bisa jadi tanda-tanda penyakit kanker colon.

Adapun beberapa gejala yang timbul apabila kita susah buang air besar di antaranya:

• Terlambat untuk buang air besar di luar jadwal yang biasanya.
• HArus menekan, mempush, atau mengejan, atau menahan nafas sambil menekan agar tinja keluar dari anus sambil mengerang.
• Bentuk tinja kecil-kecil, keras dan kering
• Merasa tidak enak dalam perut dam perut terasa kembung.
• Sering kentut dan banyak gas yang terkumpul di perut.
• keluar buang air besar dengan cairan karena hanya cairan yang dapat melewati tinja yang sangat keras.

Nah sekarang kita masuk ke dalam penyebab-penyebab susah buang air besar diantaranya :
• Ketika melakukan diet, kita kurang sekali mengkonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi.

• kurang nya melakukan aktivitas fisik seperti olah raga, yang dapat menimbulkan kontraksi usus melemah yang sebetulnya harus bisa menekan keluar tinja yang ada dalam usus.
• Tidak memiliki jadwal yang teratur dalam hal buang air besar, dan biasanya menahan-nahan ketika ingin buang air besar dengan alasan mengganggu pekerjaan atau aktivita lainnya.
• Tekanan terjadi pada usus ketika kehamilan.
• Terhambatnya jalan keluar tinja dari usus dikarenakan wasir yang membesar.
• Penggunaan obat-obatan penghilang rasa sakit tertentu yang di dalamnya mengandng tablet besi dan opiat.

Biasanya susah buang air besar lebih sering disebabkan oleh faktor makanan, yaitu makanan yang kurang mengandung serat, maka dari itu perbanyaklah makan makanan yang mengandung banyak serat, sayur-sayuran dan buah-buahan.

Berikut ini beberapa cara alami untuk mengatasi susah buang air besar diantaranya :
• Makanlah jenis makanan yang mengandung serat tinggi, sayur-sayuran, dan buah-buahan, setiap hari.
• Minumlah obat pencahar, mengkonsumsi obat ini hanya diperbolehkan beberapa hari saja , karena penggunaan jangka panjang akan mengakibatkan kelemahan usus dan memperburuk kontipasi.
• Pergunakan satu sendok kecil kopi, dikasih gula secukupnya, ditambah sedikit garam, kemudian seduh dengan air mendidih, selanjutnya minum ketika masih hangat. Anda boleh melakukannya dua kali sehari.

Nah... setelah mengetahui apa itu susah buang air besar, gejala, penyebab dan cara mengatasinya dengan alami.
Tips Pilihan Lainnya: