Madu Alami Untuk Kecantikan Kulit Anda

Nov 11, 2017 | / Tips / Kesehatan |
Rate:
Dilihat 808x
Hidup dan bekerja di lingkungan perkotaan membuat kita dekat dengan hal-hal berikut: udara yang panas, ruangan berpendingin udara, serta kemacetan dan tumpukan pekerjaan yang bikin stres. Nah, hal-hal tersebut ternyata juga bisa berpengaruh ke kondisi dan kesehatan kulit. Mulai dari kulit yang kering, kasar, pecah-pecah, hingga garis putih yang membekas.

Namun jangan khawatir karena kondisi tersebut bisa dicegah dengan perawatan saksama. Ada dua bahan alami yang akan membantu Anda soal itu. Yang pertama adalah madu. Kandungan alami madu yang kaya nutrisi sangat membantu perawatan kulit. Bahan lain yang juga ampuh adalah olive oil atau minyak zaitun, yang berfungsi melembapkan kulit kering dan pecah-pecah sehingga kembali halus dan lembut.

Anda tak perlu repot-repot meracik, lantas mengoleskan madu dan minyak zaitun ke kulit untuk merasakan khasiat kedua bahan alami itu. Aplikasikan saja Natural Honey Hand & Body Lotion Moisture Rich, yang mengandung madu alami untuk menjaga kelembutan dan kesehatan kulit, serta olive oil dan vitamin E yang merawat kulit kering agar lembut dan segar. Formulanya juga cepat meresap, dan membuat perawatan kulit Anda jadi lebih maksimal, tanpa menimbulkan rasa lengket.

Ada berbagai varian Natural Honey yang bisa Anda pilih: Antioxidant, Whitening, serta Firm & Youthful, dalam kemasan 100ml dan 200ml.
Tips Pilihan Lainnya: