SUP SAWI OTAK-OTAK

Sep 12, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 763x
Sebaiknya masukkan sawi sesaat setelah semua bumbu masuk dan rasa kuahnya sudah enak supaya sawi tidak terlalu lama dimasak.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
150 gram sawi putih, potong – potong
4 buah otak – otak, goreng, potong – potong
1/2 buah bawang bombay, potong panjang
1 cm jahe, cincang
1/4 sendok teh merica bubuk
1 1/4 sendok teh garam
1/2 sendok makan kecap ikan
1 sendok teh kaldu ayam bubuk
1.250 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Pengolahan :

Tumis bawang bombay dan jahe sampai harum. Masukkan otak – otak goreng. Aduk rata.
Tambahkan merica bubuk, garam, kecap ikan, kaldu ayam bubuk, dan air. Biarkan mendidih.
Masukkan sawi putih. Rebus sampai mendidih lagi.



Untuk 14 porsi
Resep Pilihan Lainnya: