Cumi Saus Padang

Oct 28, 2019 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 1110x
Bahan-bahan:

1 kg cumi-cumi, potong bentuk cincin
3 siung bawang putih, cincang halus
8 buah cabai, iris
3 sdm kecap manis
100 ml saos sambel
100 ml saos tomat
3 sdm saos tiram
2 sdm kecap inggris
10 buah cabai rawit merah,haluskan
1 buah bawang bombay iris ½ bagian
5 sdm larutan maizena
gula pasir secukupnya
kaldu bubuk secukupnya
garam secukupnya
minyak goreng
air


Cara membuat:

Goreng cumi dengan kondisi minyak panas, tetapi jangan terlalu lama
Siapkan wajan untuk menumis, tumis bawang putih cincang, cabai yang telah dihaluskan
Masukkan saus sambal, saus tomat, bawang bombay, saos tiram, kecap inggris, dan air secukupnya,
Masukkan cumi yang sudah digoreng sebelumnya tadi, aduk rata.
Tambahkan garam , kaldu bubuk, gula pasir, kecap manis, cabai merah besar dipotong-potong, aduk-aduk hingga merata.
Terakhir masukkan larutan maizena, aduk hingga aga mengental, segera sajikan.
Resep Pilihan Lainnya: