LEMPER LAPIS AYAM PEDAS

Dec 20, 2017 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 1088x
Sekarang Anda tak perlu bingung saat arisan tiba. Lemper lapis ayam pedas ini bisa membantu meringankan kebingungan Anda untuk menyediakan sanck yang cocok.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan:
200 gram beras ketan, direndam 1 jam, ditiriskan
100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
3/4 sendok teh garam
1 lembar daun salam

Bahan Isi:
75 gram fillet paha ayam, dicincang
1/2 buah tomat ukuran kecil, dicincang
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
3/4 sendok teh jeruk nipis
25 ml air
2 sendok teh minyak untuk menumis

Bumbu Tumbuk Kasar:
2 butir bawang merah
1 siung bawang putih
1 buah cabai merah besar
1 buah cabai merah keriting

Cara membuat:

Kulit, rebus santan, daun salam, serai, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Tambahkan beras ketan. Masak sampai meresap. Angkat.
Kukus beras ketan 15 menit di atas api sedang sampai matang. Angkat.
Isi: tumis bumbu tumbuk kasar sampai harum. Masukkan tomat. Tumis sampai layu.
Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap. Angkat.
Ambil sedikit ketan. Pipihkan. Beri isi. Tambah sedikit ketan lagi, Bentuk lonjong sedikit pipih.
Bungkus dengan daun pisang muda. Lipat kanan kiri. Gulung.





Untuk 10 buah
Resep Pilihan Lainnya: