Rate:
Aug 21, 2018 886
BAHAN : 2 kantong teh celup 3 ekor (300 gram) ikan kerapu 2 sendok teh kecap ikan 1 sendok teh minyak wijen 2 siung bawang putih, dicincang halus I cm jahe, diiris tipis I batang daun bawang, diiris serong panjang BAHAN SAMBAL ASAM MANIS : 3 kantong teh celup 300 ml air panas 2 siung bawang putih, cincang halus ½ bawang bombay, iris panjang 2 buah cabai merah, iris miring 5 sendok makan saus tomat 2 1/2 sendok teh gula pasir 1 sendok teh tepung maizena, larutkan dalam 1 sendok air teh sebagai pengental 1 sendok teh air jeruk nipis ½ sendok makan minyak untuk menumis CARA MEMBUAT KERAPU TIM TEH CELUP : 1. Lumuri ikan kerapu dengan kecap ikan, minyak wijen, bawang putih, jahe, dan daun bawang. 2. Letakkan di dalam pinggan tahan panas. Tambahkan teh celup. Kukus 30 menit hingga matang. Angkat kantong tehnya. 3. Sambal asam manis: seduh teh celup dengan air panas. Diamkan 15 menit, angkat kantong tehnya. Sisihkan. 4. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan cabai merah. Tumis hingga layu. Masukkan saus tomat dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air teh celup. Didihkan. 5. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak hingga meletup-letup. Menjelang diangkat, tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata. Angkat. 6. Sajikan kerapu tim dengan sambal asam manis.
Selengkapnya
Rate:
Aug 21, 2018 936
Bahan puding : 2000 ml air 2 bungkus agar-agar bubuk 1 ½ sdt jeli instan (6 gram) 300 gram gula pasir ¼ sdt pewarna merah cabai, 2 tetes esens stoberi 3 tetes pewarna hijau tua 2 tetes esens melon ¼ sdt pewarna kuning tua 2 tetes esens jeruk Bahan saus 1/8 sdt pasta vanila 2 sdt tepung kanji larutkan dalam 2 sdm air 1 kuning telur 25 grm gula pasir 250 mil susu cair Cara mengolah puding PUDING: rebus air, agar-agar bubuk, jeli instan, dan gula pasir aduk hingga mendidih Bagi bahan tersebut menjadi 2 bagian. Dan setiap satu bagian anda bagi lagi menjadi 3 bagian. Beri warna berbeda pada setiap bagian. Dan sisa adonan bei warna kuning esens dan jeruk. Aduk rata. Sisa lainya dapat anda isi dengan warna bening. Tuang puding hijau dalam cetakan, biarkan setengan beku. Tuang puding bening, diamkan hingga mengeras dan tuangkan puding merah biarkan beku lakukan cara tersebut berselang hingga adonan habis SAUS: rebus gula pasir dan susu cair aduk hingga mendidih tambahkan larutan maizena masak hingga benar-benar mendidih. Matikan apinya Ambil sedikit rebusan susu, tuang pada kuning telur aduk hingga merata. Tuang kembali pada adonan susu aduk lebih cepat. Nyalakan api aduk kembali hingga mendidih, tambahkan pasta vanila dan aduk hingga merata dan angkat Hidangkan puding menjadi 20 bagian lengkap bersama sausnya
Selengkapnya
Rate:
Aug 21, 2018 912
Bahan-bahan yang dibutuhkan : - 100 gram tepung beras. - 20 gram tepung hunkwe. - 50 gram tepung kanji. - 100 ml air yang di ambil dari sari daun pandan. - 100 ml air di ambil dari sari daun suji. - 500 ml air matang. - ¾ sdm air kapur siri. - ½ gram garam halus. Bahan untuk membuat santan kelapa : - 2 lembar daun pandan (ikat sampul) - 1,5 liter santan kelapa. - 1 sdt garam. Bahan untuk pembuatan larutan gula merah : - 250 ml air. - 500 gram gula merah yang disisr halus. - 75 gram gula pasir. - 2 lembar daun pandan, kemudian ikat sampul. Bahan pelengkap : - Kelapa muda yang dikeruk dagingnya. - Buah nangka matang, di iris. - Nata de coco. - Es batu. Cara pembuatan : o Masukkan tepung beras, tepung kanji, tepung hunkwe, air dari sari daun suji dan sari daun pandan dan juga air kapur sirih kedalam panci, kemudian aduk hingga mengental. o Setelah itu, siapkan air matang dalam sebuah ember atau baskom, kemudian letakkan adonan yang sudah mengental diatasnya. o Kemduian ditekan secara sedikit demi sedikit hingga keluar, lalu simpan dalam lemari es. o Selanjutnya masak semua bahan untuk membuat santan kelapa hingga mendidih, lalu tiriskan. o Untuk membuat air gula merah, masak semua bahan lalu aduk hingga air gula benar-benar mendidih. Kemudian angkat lalu tiriskan. o Setelah itu, siapkan mangkok saji lalu tuangkan es batu, tambahkan juga cendol, kerukan daging kelapa muda, nata de coco dan juga irisan nangka. Lalu tuangkan larutan air santan dan air gula kedalam mangkok. o Es cendol siap disajikan. Es cendol juga nikmat disantap saat siang hari di cuaca panas, atau bisa juga sebagai hidangan pencuci mulut. Nah, mudah bukan membuat es cendol sendiri. Semoga resep es cendol kali ini dapat bermanfaat bagi Anda.
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 2195
1 lb Ziti ¾ lb Whole milk Ricotta ¼ lb Italia Fontina , parutan kasar ¼ pon susu Whole Mozzarella ,parutan kasar ¼ cangkir parut halus Parmesan Saus tomat secukupnya 2 cangkir saus Bechamel Cara membuat Saus Bechamel : Bahan yang dibutuhkan: 2 cangkir susu ¼ Mentega 4 sdm tepung 1 sdt garam Cara pembuatannya: Lelehkan mentega dalam panci, tambahkan tepung dan aduk hingga rata. Agar warna yang dihasilkan bisa putih, masak campuran mentega serta tepung hanya 2 menit. Tambahkan susu dingin dan aduk terus . Tambahkan garam hingga tercampur rata. Didihkan , aduk terus sampai mengental. Anda dapat membuat saus ini sementara anda memasak pasta. Cara memasak Ziti Panggang keju: Olesi pinggan untuk memanggang dengan mentega, kemudian sisihkan sementara. Masak ziti atau pasta dalam air mendidih yang sudah diberi garam. Sementara pasta dimasak, mari kita membuat yang lain. Hangatkan saus tomat dan masukkan ke dalam mangkuk yang cukup besar agar bisa menampung bahan – bahan yang lain. Ketika sudah selesai dimasak, segera tiriskan. Masukkan pasta kedalam sebuah wadah besar, tambahkan saus tomat , masukkan saus Bechamel , kemudian tambahkan semua keju Parmesan dan aduk hingga semua bahan tercampur rata. Tuang ke dalam pinggan yang sudah diolesi mentega dan taburi kembali atasnya dengan Parmesan , kemudian panggang 30-35 menit sampai matang. Diamkan lima menit sebelum disajikan. Ziti panggang keju ini akan sangat nikmat jika disantap selagi hangat. Selain itu, menu resep masakan ini juga kaya akan nutrisi yang tinggi sehingga sangat baik jika diberikan kepada si kecil.
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 1085
Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan I: 500 gram singkong parut, peras airnya dan buang airnya 50 ml 150 gram gula pasir 100 gram kelapa parut kasar 1/2 sendok teh garam 75 ml santan dari 1/4 butir kelapa 1/2 sendok teh agar – agar bubuk Bahan Ii: 60 gram tepung hunkue 15 gram tepung beras 650 ml santan dari 1 butir kelapa 150 gram gula pasir 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh pasta talas Cara membuat singkong lapis talas: Bahan I, campur singkong, gula pasir, kelapa parut, garam, santan, dan agar-agar bubuk. Aduk rata. Tuang di loyang 22x22x4 cm yang dialas plastik. Kukus 30 menit dengan api sedang sampai matang. Angkat dan biarkan dingin. Bahan II, larutkan tepung hunkue dan tepung beras dengan santan. Masukkan gula pasir, garam, dan pasta talas. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat. Segera tuang di atas lapisan I. Biarkan dingin. Untuk 16 potong
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 935
Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan Sus: 125 gram margarin 250 ml air 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh cokelat pasta 130 gram tepung terigu protein sedang 20 gram cokelat bubuk 1/4 sendok teh baking powder 4 butir telur Bahan Isi: 200 ml susu cair 100 gram gula pasir 2 sendok makan maizena 2 kuning telur 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh cokelat pasta 100 gram dark cooking chocolate, potong kecil-kecil 1 sendok teh mentega 3 sendok makan rum 50 gram whippy bubuk 100 ml air es 50 gram white cooking chocolate leleh untuk hiasan Cara membuat sus cokelat rum: Sus, rebus margarin, air, garam, dan pasta cokelat sampai mendidih. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak. Aduk sampai kalis. Biarkan dingin. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan ke dalam kantung plastik segitiga. Semprot memanjang 30 cm dengan spuit sebanyak 4 lajur ke loyang yang sudah dioles margarin. Lakukan sampai adonan habis. Oven dengan api bawah suhu 200 derajat Celcius 20 menit sampai matang. Isi, kocok whippy bubuk dan air es sampai mengembang. Dinginkan dalam lemari es. Panaskan susu cair, gula pasir, dan tepung maizena sambil diaduk sampai meletup-letup. Matikan api. Tambahkan kuning telur. Aduk rata. Nyalakan api. Aduk sampai kembali meletup-letup. Tambahkan dark cooking chocolate dan mentega. Aduk hingga cokelat leleh. Angkat. Biarkan hangat. Tambahkan rum. Aduk rata. Dinginkan. Kocok whipped cream bubuk dan air es, tambahkan adonan susu sambil dikocok perlahan. Masukkan ke dalam kantung segitiga. Potong-potong sus selebar 3 1/2 cm. Semprot dengan bahan isi. Lakukan sampai 4 lapis sus. Dinginkan dalam lemari es. Coret-coret atasnya dengan white cooking chocolate. Untuk 11 buah
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 1211
Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 375 gram tepung terigu protein rendah 75 gram tepung tangmien 2 sendok teh ragi instan 1/2 sendok teh baking powder 75 gram gula pasir 20 gram susu bubuk 300 ml air es 40 gram mentega putih 1 sendok teh garam Bahan Isi: 150 gram daging giling 100 gram ayam giling 75 gram tepung roti halus 3 sendok makan susu cair 3 butir telur 1 sendok teh garam 1/2 sendok teh merica bubuk 1/4 sendok teh pala bubuk Bahan Olesan, Aduk Rata: 3 sendok makan margarin, lelehkan 1 1/2 sendok makan kecap manis 3 sendok makan saus tomat Bahan Pelengkap: 10 lembar selada, sobek kasar 50 gram keju cheddar, parut 1 buah tomat, belah dua, iris tipis 3 sendok makan mayones 3 sendok makan saus sambal Cara membuat hotdog mini pao: Pao, aduk rata tepung terigu, tepung tangmien, ragi instan, baking powder, gula pasir, dan susu bubuk. Masukkan air es. Uleni sampai kalis. Tambahkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Timbang adonan masing-masing 20 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit. Pipihkan adonan. Lipat dua. Selipkan kertas bakpao diantaranya. Letakkan di atas kertas bakpao. Diamkan 45 menit sampai mengembang. Kukus 15 menit di atas api sedang sampai matang. Isi, aduk rata bahan isi. Pulung kecil adonan dengan diameter 1 cm. Bungkus plastik dan ikat dengan karet. Kukus 30 menit sampai matang dengan api sedang. Dinginkan. Potong-potong sesuai panjang bakpao. Oles sosis dengan bahan olesan sambil dipanggang di atas wajan datar sampai kecokelatan. Ambil sebuah bakpao. Lapisi dengan selada. Tata tomat. Letakkan sepotong sosis. Tabur keju parut. Semprot dengan mayones dan saus sambal. Untuk 45 buah
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 1216
Bahan I: 130 gram mentega tawar 130 gram tepung terigu protein rendah 160 gram susu cair 200 gram kuning telur, kocok lepas 400 gram putih telur 1/2 sendok teh garam 1/2 sendok teh cream of tartar 200 gram gula pasir esens stroberi Bahan Ii: 65 gram mentega tawar 50 gram tepung terigu protein rendah 15 gram cokelat bubuk 1/4 sendok teh baking powder 80 gram susu cair 1 sendok teh cokelat pasta 100 gram kuning telur, kocok lepas 200 gram putih telur 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh cream of tartar 125 gram gula pasir Bahan Filling: 50 gram mentega tawar dingin 75 gram cream cheese, lembutkan 75 gram white cooking chocolate 75 gram whippy bubuk dan 150 ml air es, kocok hingga mengembang Hiasan: 200 gram buttercream Cara membuat: Bahan I, panaskan mentega tawar sampai meleleh. Matikan api. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai kalis. Sisihkan. Hangatkan susu cair. Tuang sedikit demi sedikit ke dalam dalam kuning telur sambil diaduk rata. Tuang campuran tadi sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk sampai licin. Sisihkan. Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Masukkan campuran tepung terigu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. Bagi 2 bagian. Satu bagian di tambahkan pewarna pink dan esens stoberi. Satu bagian lagi biarkan putih. Tuang masing-masing di loyang 24x24x4 cm yang dialas kertas roti tanpa dioles. Letakkan Loyang berisi adonan di dalam loyang yang diberi sedikit air. Oven dengan api bawah suhu 160 derajat Celsius 50 menit sampai matang. Bahan II, buat dengan cara yang sama dengan bahan I. Filling, kocok mentega tawar dengan cream cheese hingga lembut. Tambahkan white cooking chocolate leleh sambil dikocok rata. Tambahkan krim kocok. Kocok rata. Ambil selembar cake. Oleskan bahan filling. Tumpuk dengan cake yang lain. Biarkan dingin. Hias.
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 790
Bahan-bahan/bumbu-bumbu : 12 buah biskuit marie, masing-masing belah dua 1 kaleng kecil jeruk mandarin, tiriskan 250 ml susu cair 50 gram gula pasir 4 1/2 sendok makan tepung maizena 125 ml air jeruk kaleng 2 sendok makan sunquick 2 butir telur, kocok lepas 1 tetes pewarna kuning Cara Pengolahan : Rebus susu dan gula sampai mendidih. Larutkan tepung maizena dan air jeruk. Tuang ke dalam rebusan susu. Aduk sampai mengental. Tambahkan sunquick. Aduk rata. Angkat. Biarkan hangat. Masukkan telur. Aduk rata. Tuang 1/3 adonan di dasar pinggan tahan panas yang dioles margarin. Tata biskuit. Tabur jeruk mandarin. Tuang lagi 1/3 adonan puding. Tata biskuit. Tabur jeruk mandarin. Tuang sisa adonan puding. Letakkan pinggan di dalam loyang yang diisi air. Oven 30 menit dengan suhu 170 derajat Celsius. Tabur jeruk mandarin. Coret-coret white cooking chocolate yang dilelehkan. Sajikan. Untuk 6 porsi
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 1127
Bahan-bahan/bumbu-bumbu: Bahan: 1 buah (250 gram) bengkoang, serut kasar 4 siung (600 gram) jeruk bali, suwir kasar 1 buah ketimun jepang, serut memanjang 1 buah apel malang, serut kasar 1/2 buah (250 gram) nanas, potong panjang kecil Bahan Saus: 10 buah cabai merah keriting 2 buah cabai merah besar 110 gram gula pasir 50 ml air 1 sendok teh garam 3 buah jeruk lemon, ambil airnya 350 ml (10 buah) air jeruk medan Cara membuat: Haluskan cabai merah keriting dan cabai merah besar. Rebus cabai yang dihaluskan bersama gula pasir, air, dan garam sampai mendidih. Dinginkan. Tambahkan air jeruk lemon dan air jeruk medan. Aduk rata. Masukkan buah-buahan ke dalam campuran air jeruk. Biarkan mere
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 1151
Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 2 buah tofu bulat, goreng berkulit 250 gram brokoli, potong menurut kuntumnya 2 siung bawang putih, cincang kasar 1/4 buah bawang bombay, potong panjang 1/4 buah paprika merah, buang biji, potong kotak 1/4 buah paprika hijau, buang biji, potong kotak 1 batang seledri impor, potong-potong 3 sendok makan saus sambal bangkok 1 sendok teh kecap ikan 300 ml air 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 2 sendok teh tepung sagu larutkan dengan 1 sendok makan air 2 sendok makan minyak untuk menumis Cara membuat brokoli saus bangkok: Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan paprika merah dan paprika hijau. Aduk sampai layu. Masukkan brokoli. Aduk sampai setengah layu. Tambahkan saus tiram, saus sambal, dan kecap ikan. Aduk rata. Masukkan air, garam, merica bubuk, dan tofu. Aduk rata. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai matang dan kuah kental. Untuk 4 porsi Untuk melengkapi menu sehari-hari kini Anda tak perlu bingung lagi. Banyak sajian yang dapat Anda coba baik dari menu kreasi ataupun menu tradisional. Berikut beberapa resep yang dapat Anda coba: ikan kakap saus mangga, telur puyuh masak petis, sambal goreng udang petai, ayam pukang, tumis kacang panjang ampela, pindang kecap atau tauto pekalongan.
Selengkapnya
Rate:
Sep 26, 2018 801
ahan: 160 gram selada, disobek-sobek 125 gram ubi merah, diparut sawut 125 gram bangkuang, diiris tipis tidak beraturan 125 gram pepaya mengkal, diiris korek api 125 gram nanas, dipotong kotak 125 gram taoge 125 gram ketimun, dibuang biji, diiris halus 100 gram kacang tanah kulit, digoreng, diblender halus 75 gram gula merah, disisir halus 1 siung bawang putih, direbus, dihaluskan 1 buah cabai rawit merah, dihaluskan 1 buah cabai merah keriting, dihaluskan 1 sendok teh ebi, diseduh, disangrai, diblender halus 1/4 sendok teh terasi, digoreng, dihaluskan 3/4 sendok teh garam 1/2 sendok teh cuka 250 ml air 3 buah telur rebus, diiris-iris 4 buah krupuk mi 50 gram kacang tanah goreng Cara membuat: Saus, campur kacang tanah, gula merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah keriting, ebi, terasi, dan garam sampai rata. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.. Masak sambil diaduk hingga kental. Tambahkan cuka. Aduk rata. Campur selada, ubi, bangkuang, pepaya, nanas, taoge, dan ketimun. Aduk rata. Sajikan campuran selada bersama saus dan pelengkap Untuk 8 porsi
Selengkapnya