Rate:
Oct 01, 2018 1102
Bahan : 500 gram iga sapi, potong 2 buah wortel, belah kemudian potong 2 buah kentang ukuran sedang, potong dadu 1 liter air Minyak untuk menumis Bumbu Sop Iga sapi 1 ruas jari jahe 3 centimeter kayu manis 3 butir kapulaga 1 buah biji pala digeprak garam secukupnya Bumbu halus 7 buah bawang putih 4 siung bawang merah Bahan Taburan Daun Bawang Seledri cincang halus Bawang Merah goreng Cara Membuat Sop Iga Rebus iga sapi selama ± 1,5 jam atau sampai dagingnya empuk dengan menambahkan semua bumbu Haluskan bawang putih dan bawang merah kemudian tumis dengan api kecil hingga wangi, angkat dan masukkan kedalam rebusan tulang iga Masukan wortel dan kentang, rebus kembali sampai matang, kurang lebih 10-15 menit Angkat, kemudian taburkan daun bawang, seledri dan daun bawang
Selengkapnya
Rate:
Oct 01, 2018 1106
Bahan Bumbu Daging Rendang 20 Siung bawang merah 10 Siung bawang putih 2 Ruas Jahe yang sudah dibersihkan 1 Ons Cabe merah yang sudah digiling halus 1 Sendok Teh merica (merica bubuk) Tambahan Bahan Bumbu Rendang Lainnya 3 cm laos (dikeprak hingga halus) 2 cm jahe 15 buah bawang merah 1 ons cabe merah 6 siung bawang putih Cara Membuat Daging Rendang Potong terlebih dahulu daging yang telah dibersihkan tadi menjadi beberapa bagian. Rebus santan kelapa bersama dengan bumbu yang telah diolah tadi ditambah dengan dedaunan serta asam kandis. Lakukan pengadukan secara terus menerus hingga santan mengental dan tidak pecah santannya. Masukkan Daging kedalam rebusan santan dan bumbu-bumbu jika rebusan santan sudah mengeluarkan minyak. Aduk terus dengan api kecil jika air santan sudah mulai menyatu dengan Daging, lakukan pengadukan sampai Daging rendang berwarna kecoklatan. Selesai, anda bisa menyajikan untuk beberapa porsi.
Selengkapnya
Rate:
Oct 01, 2018 917
Bahan-bahan 2 Butir Telur 600 cc air santan 350 gram tepung terigu ½ sendok teh garam 1 sendok makan margarin Kantong plastik semprot Cara membuat Campur tepung terigu dengan garam dan santan, aduk rata; Kocok telur, masukan ke dalam campuran tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata; Siapkan kantong plastik semprot, isi dengan adonan; Panaskan margarin di atas panci anti lengket; Semprotkan adonan membentuk renda – renda atau jala-jala dan didadar kemudian dilipat atau bentuk sesuai selera (panjang, segitiga atau segiempat); Masak diatas api yang kecil hingga matang; Angkat dan tiriskan. Sebagai pelengkap, sajikan roti jala dengan kari kambing dan buah nanas atau sesuai selera. Makanan ini siap dihidangkan sebagai menu utama. Mudah, kan :) selamat mencoba!
Selengkapnya
Rate:
Oct 01, 2018 1050
Bahan: Alpukat Semangka Mangga Anggur Stroberi Melon Pepaya Timun suri Nanas Apel Kelapa muda, keruk Note: bahan ini hanya sebagai sampel, anda bisa menggunakan buah-buahan yang enak sesuai dengan selera anda. Baca juga: cara membuat es palubuntung makasar Cara Membuat Es Buah Segar a. Membuat Kuahnya Susu kental manis Sirup cocopandan atau vanila atau sirup gula Es batu b. Membuat Sop Buah Buah-buahan yang sudah disiapkan, dipotong kecil-kecil dan disimpan dalam wadah Siapkan mangkok kecil saat anda akan menyajikannya, masukkan kuahnya Ambil potongan buah-buahan seperlunya dan masukkan dalam mangkok serta beri es batu. Bagaiaman. sangat menggugah selera kan..Inilah cara membuat Sop buah segar lezat cita rasa Indonesia. Selamat mencoba dan menikmatinya
Selengkapnya
Rate:
Oct 01, 2018 1211
Bahan – bahan : – 1 buah kelapa muda segar. – 1 kaleng susu kental manis (secukupnya). – 1-2 buah jeruk lemon. – Sirup gula sesuai selera anda. – Es batu serut secukupnya. Cara membuat es kelapa muda : o Siapkan wadah atau mangkok, kemudian masukkan beberapa sendok kelapa muda yang sebelumnya telah dikerok. o Lalu tambahkan beberapa sendok makan sirup atau sesuai selera Anda. o Kemudian tambahkan juga beberapa tetesan perasan jeruk lemon sebagai penyedap. o Tambahkan air kelapa muda kedalam wadah atau mangkok. o Tuangkan es batu kedalam mangkok yang telah berisi kelapa muda. o Terakhir, anda dapat menambahkan susu kental manis sesuai selera anda.
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 1226
Bahan : 200 gram babat, rebus, potong-potong 200 gram daging sapi, rebus, potong-potong ¼ sdt jinten 3 lembar daun jeruk purut 1 batang serai, memarkan 3 gelas air 2 buah butir kemiri, haluskan 3 cm jahe 2 cm kunyit 1 sdt ketumbar 1 sdt bawang putih halus ½ gelas santan dari ¼ butir kelapa garam dan merica secukupnya 2 sdm minyak untuk menumis Penyajian : emping goreng, air jeruk nipis, cabai tumbuk, bawang goreng. CARA MEMBUAT SOTO BABAT DAN DAGING SAPI ENAK : Panaskan minyak, tumis bawang putih, kemiri, jahe, kunyit dan ketumbar hingga harum. Masukkan jinten, daun jeruk, serai, daging, babat dan 3 gelas air. Aduk lalu masak hingga mendidih. Masukkan santan, garam dan merica. Aduk dan masak hingga matang. Angkat dan hidangkan dengan pelengkap penyajian
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 836
Jamur shintake 50 gram, rebus, iris panjang Kapri 25 gram Air kaldu 750 ml Daun bawang 1 batang, potong kasar Kulit pangsit 6 lembar Putih telur 1 butir, kocok lepas Minyak goreng 3 sdm Bahan Isi Superior Won Ton Soup: Udang cincang 100 gram Fillet ayam 50 gram, cincang Jamur shintake 25 gram, rebus dan potong dadu Saus tiram 1 sdm Bawang putih 2 siung, cincang halus Garam secukupnya Gula pasir secukupnya Minyak wijen 1 sdm Telur ayam 1 butir Tepung tapioka 1 sdt, larutkan dengan air Cara Membuat Superior Won Ton Soup : Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan semua bahan isi, masak hingga matang, angkat. Ambil kulit pangsit, isi dengan bahan isi, rekatkan dengan putih telur, sisihkan. Rebus air kaldu hingga mendidih. Masukkan pangsit, jamur shintake, kapri, daun bawang, garam dan gula. Masak hingga matang. Angkat dan sajikan. Untuk 4 prosi
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 951
Bahan: 250 alpukat matang, potong dadu 100 gram paprika, rajang halus 150 gram tomat, buang bijinya, rajang halus 250 gram babycorn, rebus dan potong-potong 100 gram timun, potong-potong Dressing: 2 sdm madu 3/4 sdm sari lemon 2 sdt daun mint cincang garam dan merica hitam secukupnya Cara Memasak: Campur semua bahan dalam satu mangkuk dan aduk sampai rata. Tambahkan dressing dan aduk sampai benar-benar rata. Sajikan segera saat masih segar. Sangat praktis dan tidak perlu membuang banyak waktu bukan Ladies? Tunggu apa lagi, ayo segera coba resep yang satu ini.
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 1058
Bahan 750 ml santan kental 100-200 gram gula pasir 1,5 sdm vanila ekstrak Cara Membuat 1. Campur santan kental dengan gula dan panaskan dalam api kecil. Aduk hingga menyatu selama 5 menit. 2. Angkat, diamkan sejenak. Masukkan vanila ekstrak dan aduk merata. Masukkan ke kulkas dan biarkan selama 6 jam atau semalaman. 3. Masukkan ke dalam Ice Cream Maker, kemudian sajikan dengan tambahan buah tropis atau langsung dinikmati. Mudah bukan? Kini Anda bisa mencoba membuat es krim sendiri di rumah dengan cita rasa alami yang sehat. Es ini hanya bisa bertahan hingga 1 minggu dalam freezer.
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 958
Bahan: 2 bungkus Agar-agar bubuk putih 250 g Gula jawa 400 ml Air 100 ml Air kelapa muda 2 buah Mangga harum manis (kupas, haluskan dengan blender) 1 buah Kelapa muda (ambil daging buahnya) 1/2 sdt Garam 1/2 sdt Vanili bubuk Cara Membuat: Gula jawa, hancurkan, direbus dengan air hingga larut, sisihkan. Rebus agar-agar dengan air kelapa muda hingga mendidih. Tambahkan mangga, air gula jawa, vanili, garam, aduk rata dan angkat. Siapkan cetakan puding sesuai selera, basahi dengan sedikit air. Letakkan dan atur daging buah kelapa di dasar cetakan. Tuangkan adonan puding ke dalam cetakan tersebut. Dinginkan dan masukkan ke dalam lemari pendingin, sajikan dalam keadaan dingin. Mudah bukan? Selamat mencoba...
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 1136
Kaldu: 3 sdm minyak 120 g pasta kari 2 cangkir kaldu ayam (1 kaleng) 2 gelas air 2 batang serai (bagian putih saja, ditumbuk) Daun jeruk purut 5 (opsional) 2 kotak tahu , potong-potong 1/2 cangkir susu evaporated 1/2 cangkir santan Garam secukupnya Bahan lainnya: mie kuning bihun tauge 10 udang, kupas 3 telur rebus Cara Membuat: Masukkan minyak dan tumis pasta instan kari sampai harum dalam panci. Tambahkan kaldu ayam, air, serai, daun jeruk purut, tahu, didihkan kaldu. Kecilkan api. Tambahkan santan dan susu evaporated. Tambahkan garam secukupnya. Jagalah kaldu agar tetap mendidih. Bilas mie kuning dengan air, tiriskan dan sisihkan. Rendam bihun kering dengan air hangat hingga lunak, tiriskan dan sisihkan . Untuk menyajikan laksa, didihkan mie kuning secukupnya, bihun, dan beberapa tauge. Tiriskan, sajikan dalam mangkuk saji. Letakkan 2-3 buah udang dan telur rebus di atas mie. Tuangkan kaldu laksa dan beberapa potong tahu di atas mie. Sajikan segera. Selamat Mencoba..
Selengkapnya
Rate:
Oct 02, 2018 1215
Bahan kulit: 75 g tepung terigu 1/8 sdt garam 175 ml santan dari 1/4 butir kelapa 25 ml air daun suji (dari 15 lembar daun suji dan 1 lembar daun pandan) 1/2 butir telur, kocok lepas Bahan isi: 100 g kelapa parut kasar 50 g gula merah, sisir halus 1/8 sdt garam 1 lembar daun pandan, ikat 75 ml air Cara membuat: 1. Isi: Masak kelapa parut kasar, gula merah, garam, daun pandan, dan air sambil diaduk hingga meresap dan kering. Sisihkan. 2. Kulit: Aduk rata tepung terigu dan garam. Tambahkan campuran santan, air daun suji, dan telur. Aduk rata. 3. Panaskan wajan datar. Tuang adonan kulit. Buat dadar tipis-tipis hingga adonan habis. 4. Ambil selembar dadar. Beri isi. Lipat sisi kiri dan kanan, gulung. 5. Sajikan.
Selengkapnya