Butuh Berapa Banyak Garam?

Nov 14, 2017 | / Tips / Umum |
Rate:
Dilihat 801x
Menurut rekomendasi nutrisi dari Health Canada, kita hanya membutuhkan 115 miligram sodium (sebagai perbandingan, satu sendok teh garam mengandung 2.000 miligram sodium) untuk hidup sehat.

Berdasarkan United Kingdom Reference Nutrient Intakes (UK RNI) batas minimum 575mg dan maksimum 1.600mg. Takaran itu memang bisa bervariasi; contoh, di iklim yang panas, kita membutuhkan lebih banyak garam karena saat berkeringat kita mengeluarkan sodium.

“Di Indonesia, tidak ada penetapan kebutuhan natrium secara khusus,” kata konsultan nutrisi dan diet, dr. Peni M. Hartanto. Tetapi World Health Organization menganjurkan untuk membatasi konsumsi sodium 2.400mg per hari, atau satu sendok teh garam, lanjut dr. Peni.

Kecil sekali kemungkinan kita kekurangan garam karena sodium banyak terkandung dalam makanan kita. Bahkan pada menu-menu diet, seperti South Beach Diet, mencakup 2.300 sampai 6.700mg sodium per hari. “Dengan mengonsumsi bahan alami, dan bukan olahan, jumlah sodium yang dikonsumsi juga masih berada dalam batas normal,” kata dr. Peni.

Makanan yang mengandung sodium tinggi, seperti keripik, sup kaleng, daging olahan, ikan asin, kecap, saos tomat, kaldu ayam blok, serta keju bisa menimbulkan hipertensi (tingginya tekanan darah), yang dapat menjadi pemicu sakit jantung, stroke dan masalah pada ginjal. Secara umum, semakin banyak makanan itu diolah dan diproses, semakin tinggi kandungan sodiumnya. Sebagai gambaran, untuk mencapai kebutuhan maksimum 1.600mg sodium, paling tidak mengonsumsi satu potong daging asap, sepotong keju cheddar, seporsi cereal, ½ kaldu blok, atau 15ml kecap.
Tips Pilihan Lainnya: