Susu Tak Atasi Osteoporosis?

Nov 17, 2017 | / Tips / Kesehatan |
Rate:
Dilihat 845x
Osteoporosistidak akan berhasil diatasi dengan mengonsumsi susu atau produk susu olahanlain yang mengandung kalsium.

Alasannya, penyebab utama osteoporosis adalah terlalu banyak mengonsumsi acidyang berasal dari daging, gula, susu dan bahan-bahan yang mengandung bahankimia. Untuk menetralisir acid itu, tubuh akan mengambil kalsium (alkalin) dari tulang.

Jadi, menurut info tersebut, solusi mengatasi osteoporosis bukan denganmengasup lebih banyak kalsium, tapi membuat tubuh menjadi alkalin, yaitu denganmemakan lebih banyak sayuran dan biji-bijian serta menghindari makanan-makananpenghasil acid.

Namun, sayang, info tersebut tidak benar.

Menurut ahli gizi, dr. Samuel Oetoro, MS, SpGK dari FKUI, penyebab utamaosteoporosis adalah gaya hidup yang tidak sehat. “Kurang aktivitas dan dietyang tidak sehat membuat massa tulang berkurang. Dan untuk menambah massatulang itu, solusinya adalah menambah aktivitas fisik dan mengasup lebih banyakkalsium,” tegasnya.

Ia juga menambahkan bahwa kalsium dari tumbuhan lebih sulit untuk diseraptubuh. Jadi, tandasnya, susu tetap menjadi solusi terbaik untuk memenuhikebutuhan kalsium.

Perhimpunan Osteoporosis Indonesia (Perosi) mencatat, prevalensi osteoporosisdi Indonesia saat ini adalah 28,8% pria dan 32,3% wanita. Selain itu,Departemen Kesehatan juga menyebutkan, dari 18,4 juta penduduk usia lanjut diIndonesia, sekitar 19,7% atau 3,6 juta dari populasi tersebut menderitaosteoporosis.

“Sekarang penderita osteoporosis cukup terbantu dengan kehadiran obatibandronate sebulan sekali,” kata Prof. Dr. dr. Ichramsjah A. Rachman, SpOG(K),presiden Perosi, dalam acara pemaparan hasil penelitian ibandronate di Jakarta.Ini adalah obat osteoporosis pertama yang mempertahankan dan secara nyatamembangun kepadatan tulang.
Tips Pilihan Lainnya: