Rate:
Sep 12, 2019 945
Ada beberapa penyebab rambut rontok. Bisa karena salah perawatan atau kimiawi yang tak cocok dengan atmosfer kulit kepala, atau karena kondisi kesehatan Anda. Jika Anda tak pernah merasa melakukan perawatan kimiawi pada rambut, berarti ada yang kurang sehat dengan tubuh Anda. Berikut adalah beberapa kondisi tubuh kurang sehat yang bisa mencetuskan rambut rontok yang dibeberkan oleh Diane Berson, MD, dari Weill Cornell Medical College di New York , Amerika. 1. Anemia Rambut rontok karena anemia bisa terjadi akibat kekurangan zat besi pada sel darah merah. Zat besi diperlukan untuk kesehatan folikel rambut. Cara menanganinya; padukan suplemen zat besi dengan vitamin C. Vitamin C membantu penyerapan zat besi, dengan cara murah dan efektif. 2. Obat-obatan tertentu Obat-obatan keras, seperti antidepresan, diuretik, dan pil Rx memiliki efek samping kerontokan rambut. Cara mengatasinya, cobalah bicarakan dengan dokter Anda, apakah mungkin untuk menurunkan dosis obat-obatan tersebut. Atau jika memungkinkan untuk mengganti obat-obatan tersebut dengan pengobatan alternatif. 3. Hypo atau hyperthyroidism Ketidakseimbangan hormon bisa menaikkan level zat kimia bernama DHT yang menyerang folikel rambut. Obat-obatan untuk mengatasi kedua kondisi ini bisa menyeimbangkan kembali hormon tiroid Anda. 4. Kekurangan kalori Biasanya wanita akan melakukan segala hal untuk menurunkan berat badan. Termasuk diet ketat rendah kalori, yang akan menyebabkan keletihan, dehidrasi, dan keram. Untuk mengurangi dampak ini, pastikan untuk terus mendapatkan protein yang cukup dalam diet. Protein adalah zat esensial untuk menjaga kesehatan rambut dan kuat. 5. Stres Tingkat stres yang tinggi bisa menyebabkan folikel rambut "tertidur" atau terserang oleh sel darah putih, dengan kondisi bahwa kerontokan rambut akan terjadi di beberapa minggu berikutnya. Solusinya? Relaksasi, bisa lewat yoga, terapi, meditasi, atau lainnya. Hindari tekanan dan stres untuk mengurangi kerontokan pada rambut sebelum benar-benar terjadi kebotakan. Jika pori-porinya belum tertutup, rambut akan sulit tumbuh. Maka, atasi sesegera mungkin agar rambut bisa tumbuh kembali.
Selengkapnya
Rate:
Sep 27, 2019 945
Bagaimana Cara Memancungkan Hidung Secara Alami? Cara memancungkan hidung tanpa operasi plastik bukan hal yang mudah serta membutuhkan waktu dan proses. Namun demikian, tips agar hidung menjadi mancung dengan alami bukan berarti tidak ada. Teknik pemijatan khusus untuk merawat kecantikan wajah maupun penggunaan alat modern bisa anda coba untuk memancungkan hidung secara alami. Image courtesy of anankkml / FreeDigitalPhotos.net Hidung adalah salah satu bagian wajah yang memiliki daya tarik tersendiri. Baik wanita maupun pria tentu menginginkan bentuk yang indah agar bisa menyempurnakan penampilan anda. Cara memancungkan hidung pesek menggunakan teknik tradisional dapat menjadi solusi murah tanpa operasi. Anda hanya perlu melakukan beberapa gerakan pijatan disertai bahan alami saat waktu senggang. Sedangkan bagi anda yang hidungnya sudah mancung tapi bermasalah dengan komedo, lakukan perawatan wajah memakai putih telur agar kulit tetap sehat dan bebas dari komedo. Tips memancungkan hidung secara alami dengan pijatan-pijatan lembut disekitar daerah wajah berguna untuk membantu tulang hidung menjadi lebih mancung dari sebelumnya. Meskipun hasilnya tidak bisa dilihat dalam waktu cepat dan singkat, cara ini cenderung lebih aman dibandingkan memakai bahan-bahan kimia dan lebih murah daripada melakukan operasi plastik. Tips Cara Memancungkan Hidung Secara Alami Mulailah mencubit ujung hidung secara perlahan kemudian mengangkat ke atas. Lakukan secara teratur setiap hari selama 4 – 5 menit agar hidung semakin runcing dan mancung dengan sendirinya. Cara alami memancungkan hidung lainnya adalah memakai minyak esensial seperti lavender atau melati lalu pijat dari ujung sampai pangkal yang dekat dengan mata. Hati-hati jangan sampai minyak tersebut terkena mata indah anda. Posisikan jari tengah di sudut mata kemudian letakkan jari manis tepat di bawahnya, urut pelan-pelan sampai anda merasakan letak otot hidung. Lakukan dengan rileks selama 8 – 10 kali dalam sehari. Yoga bisa menjadi cara memancungkan hidung secara alami melalui latihan pernafasan yang benar. Dengan teknik pernafasan yoga, hidung akan terlihat lebih mancung tanpa anda sadari. Caranya, duduk dalam posisi lurus kemudian gunakan jempol kanan untuk menutup lubang hidung sebelah kanan. Ambil napas menggunakan lubang sebelah kiri lalu tahan nafas selama empat detik. Kemudian hembuskan perlahan sambil berhitung sampai enam. Ulangi gerakan pernapasan ini pada hidung sebelah kiri dan lakukan bergantian selama 15 – 20 menit. Selain berguna agar hidung lebih mancung, cara ini juga bisa menenangkan pikiran anda. alat untuk memancungkan hidung pesek Memakai alat khusus yang bernama nose up untuk membentuk hidung agar lebih mancung bisa menjadi alteratif lain. Alat ini dirancang untuk menciptakan bentuk hidung yang mancung dan runcing dengan cara menekan bagian-bagian tertentu tanpa merusak kesehatan kulit. Jika dibandingkan dengan suntik silikon maupun operasi plastik tentu nose up lebih aman dipakai serta lebih murah. Tapi, anda harus memperhatikan petunjuk penggunaan secara benar agar mendapat hasil yang maksimal. Cara memancungkan hidung dengan cepat justru dapat membahayakan kondisi kesehatan kulit dan wajah bila menggunakan bahan-bahan kimia yang berbahaya. Sedangkan penggunaan cara alami dan tradisional memang lebih ampuh namun tidak ada jaminan keberhasilan hidung menjadi mancung. Mensyukuri bentuk wajah yang anda miliki adalah cara bijak dan tepat untuk memancarkan kecantikan sejati yang terpendam di dalam jiwa setiap pribadi.
Selengkapnya
Rate:
Sep 30, 2019 943
Ladies, ada banyak penelitian yang menunjukkan bahwa perempuan ternyata lebih rentan terkena stress. Apa iya? Seperti yang dilansir womenshealth.gov, setidaknya ada 10 alasan mengapa perempuan mengalami stress. Alasan itu adalah: kematian pasangan, kematian keluarga, perceraian, kehilangan pekerjaan, sakit parah, perpisahan pernikahan, pernikahan, kehamilan, pension, dan dipenjara. Contoh-contoh ini berat sekali ya, Ladies. Faktanya, kaum perempuan bisa saja mengalami stress bahkan karena hal sepele, seperti ketika pacar sedang sibuk mengerjalan tugas akhir semester sehingga tidak mengajak kencan selama satu minggu. Kalau sudah begitu, maka besar kemungkinan seorang perempuan akan mengalami obesitas, telah menstruasi, atau muncul jerawat pada jidat. Lalu, apa yang harus kita lakukan untuk mengurangi stress? Pertama, ambil nafas panjang. Mengambil nafas panjang terbukti mampu memperlambat detak jantung Anda, sehingga Anda menjadi lebih relaks. Kemudian, lakukan peregangan. Otot dan sendi yang relaks membuat Anda tidak tegang. Kemudian, lakukan pijat ringan pada bagian belakang leher dan bahu bagian bawah. Keempat, lakukan sesuatu yang Anda suka, seperti jalan-jalan, mencuci piring, atau jogging. Selain itu, Anda juga harus belajar untuk menjadi pribadi yang baru, dala, artian berani berubah untuk menjadi seseorang dengan sikap yang lebih baik. Dengan begitu, Anda akan mampu menjadi seorang problem solver. Anda akan mampu melihat permasalahan dari banyak sudut pandang, sehingga Anda tidak akan kehabisan ide dan menjadi tertekan bila mendapatkan masalah. Kemudian, Anda juga akan menjadi seseorang yang lebih fleksible dan mampu menerima keadaan. Nah, itu adalah sekilas informasi mengenai wanita dan stress. Semoga bermanfaat, Ladies.
Selengkapnya
Rate:
Dec 11, 2017 943
Makanan sehat yang mengandung banyak nutrisi dan vitamin adalah makanan yang bagus untuk kulit termasuk mencegah penuaan. Oleh karena itu, pintarlah dalam memilih makanan sehat. Berikut ulasan tips cantik : Kabarnya dengan mengonsumsi makanan yang tepat, dapat membuat kulit tetap muda hingga usia senja. Seperti yang dilakukan oleh para vegetarian misalnya, kulit mereka cukup kenyal dan selalu tampak segar. Tetapi, Anda tak harus menjadi vegetarian juga kok demi memiliki kulit awet muda. Anda cukup harus menghindari beberapa makanan berikut ini: Gula Mengonsumsi banyak gula dapat membuat tekanan gula darah naik turun seperti rollercoaster. Efeknya tentu saja mempengaruhi kandungan kalori di dalam tubuh, yang sulit diurai sehingga kebutuhan insulin akan naik. Di sinilah akhirnya tubuh dapat menderita diabetes tipe 2. Semakin sedikit gula yang Anda konsumsi, maka Anda akan terbebas dari ancaman penyakit jantung, diabetes, dan semua penyakit yang berhubungan dengan penyumbatan pembuluh darah lainnya. Garam Tak hanya gula saja yang perlu dibatasi, demikian pula dengan garam. Rasa asin di dalam garam terbentuk dari sodium yang dapat meningkatkan tekanan darah. Saat darah tinggi, kerja bagian tubuh seperti jantung, mata dan otak jadi semakin keras dan tertekan. Untuk itu, dianjurkan agar setiap orang membatasi konsumsi garam setiap harinya. Makanan yang diawetkan Mengandung berbagai macam zat kimia, makanan yang mengandung pengawet dapat mempengaruhi kesehatan tubuh dan kulit. Perlahan kulit akan muncul garis-garis dan keriput serta kerja ginjal akan lebih berat. Sekalipun bertugas untuk mengawetkan, namun obat pengawet makanan tidak akan membuat Anda awet muda, justru membuat Anda mengalami penuaan dini. Lemak tak sehat Lemak jahat atau dikenal dengan HDL adalah lemak yang seringkali terdapat pada gorengan, daging, jerohan, dan lain sebagainya. Jenis lemak itu baiknya tidak dikonsumsi apabila Anda ingin kulit tetap cantik dan awet muda. Sebaliknya, Anda perlu mengonsumsi lemak baik yang diperoleh terutama dari nabati, seperti minyak kelapa, minyak zaitun, alpukat, dan lain sebagainya. Kini, sudah tahu bagaimana resep tetap awet muda kan? Yuk mengawali hidup sehat dan petik manfaat awet muda sejak sekarang. Demikian tips cantik, selamat mencoba. .
Selengkapnya
Rate:
Nov 05, 2017 942
Apapun warna rambutnya, Anda pasti sudah hapal bahwa perawatan rambut berwarna itu cukup menguras dompet. Namun, jangan khawatir, ada cara untuk membuat rambut berwarna lebih tahan lama, hemat waktu juga uang. Berikut ini tips supaya warna rambut tidak cepat pudar yang bisa Anda coba di rumah. Yang pertama adalah, jangan menggunakan terlalu banyak sampo ketika mencuci rambut. Batasi frekuensi mencuci rambut paling banyak dua atau tiga kali seminggu. Banyaknya sampo saat mencuci rambut juga memengaruhi ketahanan warna rambut Anda. Kebanyakan orang menggunakan sampo, tujuannya agar busanya lebih banyak. Yang baik adalah, gunakan sedikit sampo kemudian cuci rambut, basuh satu kali hingga bersih dan tidak perlu diulang bersampo berkali-kali. Tips Supaya Warna Rambut Tidak Cepat PudarYang kedua, kurangi panas karena terlalu banyak sampo, panas dari hair dryer, alat pengeriting atau alat pencatok rambut karena semua itu akan membuat warna rambut cepat memudar. Gunakan serum sebelum menata rambut dengan gaya yang Anda inginkan untuk melindungi rambut Anda. Ini adalah salah satu tips supaya warna rambut tidak cepat pudar. Bayangkan Anda seperti memakai tameng pelindung agar terhindar dari kerusakan dan menjaga ketahanan warna rambut. Jangan lupa untuk memakai conditioner agar rambut menjadi lembut dan lembap. Yang ketiga adalah memilih produk perawatan rambut yang tepat. Tidak semua produk rambut memiliki kualitas yang bagus. Jadi perhatikan warna rambut, sampo dan jenis alat penata rambut Anda. Jangan gunakan produk yang mengandung silicon, paraben dan lilin karena ketiga bahan tersebut membuat rambut kering dan tidak lembap. Gunakan sampo yang dibuat khusus untuk rambut berwarna. Yang keempat adalah melindungi rambut Anda dari sinar matahari langsung. Sinar matahari memudarkan rambut yang diwarnai dengan cepat jadi gunakan topi untuk melindungi rambut dan kulit kepala Anda. Semprot rambut Anda dengan krim pelindung untuk mengurangi efek dari sinar matahari yang terik. Terakhir, minimalisir risiko kerusakan akibat klorin. Gunakan perasan air jeruk nipis campurkan ke dalam air kemudian cuci rambut Anda dengan air campuran itu agar warna rambut tetap terjaga ketahanannya. Rambut itu seperti busa, harus selalu basah dan lembab untuk meminimalisir kerusakan akibat produk dan alat penata rambut yang sering digunakan. Itulah tadi tips supaya warna rambut tidak cepat pudar yang bisa Anda tiru di rumah.
Selengkapnya
Rate:
Sep 10, 2019 940
Bukan cuma untuk kesehatan dan resep masakan, lemon juga sudah dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan sejak lama. Buah ini sangat kaya vitamin C yang menyehatkan kulit wajah dan tubuh. Tak hanya itu, lemon juga bisa mengatasi permasalahan kecantikan rambut dan juga kuku. Problem apa saja yang bisa diatasi dengan lemon? Kulit wajah berminyak Air perasan lemon bisa mengatasi problem kulit wajah berminyak. Dengan olesan lemon, kandungan minyak akan berkurang dan pori-pori wajah lebih mengecil. Bila dilakukan secara teratur, perawatan ini juga bisa mencegah timbulnya jerawat yang biasa terjadi pada kulit berminyak. - Bersihkan wajah dengan sabun atau susu pembersih. - Oleskan air lemon ke bagian wajah yang berminyak dengan menggunakan kapas. - Pijat lembut, biarkan sampai meresap, lalu bersihkan wajah dengan air dingin. Kulit kering dan menghitam Seringkali bagian siku, lutut, dan mata kaki kering, kasar dan menghitam. Dengan sedikit sentuhan lemon, bagian tersebut akan kembali lembut. - Campurkan satu sendok air lemon dengan satu butir telur, ambil kuningnya saja. - Tambahkan satu sendok minyak zaitun dan madu. - Oleskan di bagian tubuh yang kering dan kusam. - Diamkan sekitar 10 menit, lalu bilas dengan air dingin. Kuku rapuh dan kusam Kuku yang kurang terawat akan jadi kusam dan rapuh. Untuk mengatasinya, rendam kuku dalam air perasan lemon yang sudah dicampur dengan satu sendok madu dan air hangat. Rendam kuku selama 10-15 menit. Kuku pun kembali bercahaya. Rambut lepek dan rusak Justin Depasquale, direktur sebuah spa di New Jersey mengatakan, air perasan lemon yang dicampur dengan sedikit soda bermanfaat untuk perwatan rambut yang lepek dan kusam akibat paparan sinar matahari. “Asam sitrat dari air perasan lemon bila ditambah dengan karbonasi soda akan membersihkan rambut dan kulit kepala dari kotoran dan minyak berlebih. Efek eir lemon juga membuat kulit kepala lebih segar,“ ujarnya. Ikuti tips dari Desaquale berikut ini. Bahan: ¼ gelas air soda ¼ gelas air lemon ¼ gelas minyak zaitun ¼ gelas minyak esensial 1 sendok madu Perawatan: - Campurkan air soda dengan air lemon, minyak zaitun, dan minyak esensial. - Oleskan secara merata pada rambut yang sudah dibasahi dan kulit kepala. - Pijat-pijat agar sirkulasi darah di kulit kepala lancar dan bahan-bahan bisa meresap dengan baik. - Diamkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air. - Keramaslah seperti biasa. - Untuk rambut berminyak, lakukan perawatan setiap dua minggu sekali. Untuk rambut kering, lakukan setiap tiga minggu sekali.
Selengkapnya
Rate:
Mar 25, 2018 930
Mendapatkan Bibir merah alami caranya tidak harus banyak mengeluarkan uang yang banyak dengan kita memanfaatkan bahan-bahan di sekitar kita saja sudah bisa memberikan perawatan murah dan efektif. Untuk itu Mari simak Tips Di bawah ini : 1.Alpukat Ramuan ini adalah ramuan massage untuk bibir. Bahan yang diperlukan adalah 50 gram alpukat yang telah dihancurkan, dan 2-3 tetes minyak zaitun. Bahan dicampurkan, kemudian dimassagekan ke area bibir dengan gerakan memutar kurang lebih 5-6 menit setiap hari sebelum tidur. Bilas dengan air dingin dan bibir akan memperoleh warna merah merona secara alami bila dilakukan teratur. 2.Madu Madu adalah obat alami untuk berbagai masalah kesehatan dan kecantikan, termasuk untuk memerahkan bibir. Oleskan madu di bibir Anda setiap malam sebelum tidur. Oleasan madu akan memelihara sel-sel kulit pada bibir dan membuatnya tampak lebih cerah secara alami. Hanya saja, pastikan tempat tidur Anda terbebas dari semut! Anda akan menyesal jika harus bangun pagi dengan bibir yang membengkak akibat gigitan semut. 3.Jeruk Nipis Jeruk nipis pada dasarnya adalah bahan pemutih alami. Campur 2 sendok makan air mendidih dan lemon dengan dua sendok makan madu, lalu oleskan pada bibir, kemudian diamkan selama 10-15 menit. Akhiri dengan membilas bibir dengan air hangat. Jika dilakukan secara rutin, warna bibir yang kehitaman akan berubah menjadi lebih merah. 4.Mentega Oleskan bibir Anda dengan mentega setiap malam menjelang tidur. Ini pun dapat membantu mengembalikan warna bibir menjadi lebih segar dan kemerahan. 5.Daun Ketumbar Daun ketumbar akan memudarkan warna gelap pada bibir. Haluskan 2 lembar daun ketumbar dengan air, kemudian oleskan pada bibir dan diamkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan hal ini secara rutin untuk hasil maksimal. 6.Minyak Almond Perubahan warna bibir dapat terjadi karena kurangnya kelembaban. Minyak almond mengandung zat yang dapat membantu melembabkan bibir Anda. Oleskan saja minyak almond pada bibir sebelum tidur. Untuk hasil yang lebih maksimal, minyak almond dapat dicampur dengan jus lemon dan madu. Jika Anda tidak memiliki minyak almond, bisa diganti dengan minyak zaitun. 7.Gliserin Gliserin adalah satu bahan kimia yang memiliki banyak manfaat bagi kecantikan, termasuk untuk bibir. Pijatlah bibir dengan gliserin setiap hari. Hal ini akan membantu mengembalikan bibir Anda ke warna aslinya. 8.Air Mawar Setiap kali hendak tidur malam, usap lembut bibir Anda dengan bola kapas yang dibasahi air mawar dingin untuk membuat bibir terlihat lebih lembut dan merah keesokan harinya. 9.Yoghurt Campuran madu, yoghurt dan tepung beras, serta beberapa tetes air jeruk nipis juga dapat digunakan secara teratur pada bibir untuk membuatnya kelihatan lebih merah. 10.Kunyit Obat lain adalah dengan cara mencampur sejumput bubuk kunyit dengan 1 sendok teh susu dingin atau krim susu. Pijat bibir Anda dengan pasta ini setiap hari selama lima menit. Ini akan membuat bibir Anda akan terlihat merah alami dan lebih kenyal.
Selengkapnya
Rate:
Apr 28, 2018 927
Para wanita umumnya mencoba berbagai perawatan kecantikan untuk mendapatkan kulit yang sehat dan bersinar. Banyak penelitian telah membuktikan bahwa penggunaan minyak esensial dan perawatan alami lebih efektif dan baik untuk kulit, dibandingkan dengan penggunaan produk kecantikan berbahan kimia. Nah, berikut adalah lima khasiat menakjubkan dari minyak almond untuk kesehatan kulit, seperti dilansir Magforwomen. 1. Minyak almond membuat kulit jadi lebih sehat Minyak Almond mengandung vitamin A, B dan E, yang sangat dibutuhkan oleh kuli Anda. Minyak ini juga dapat melembapkan kulit, tanpa menyumbat pori-pori kulit. 2. Menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata Jika Anda sedang kesal dengan lingkaran hitam di bawah mata Anda, karena mungkin Anda kurang tidur atau kekurangan vitamin, Anda hanya perlu menggosokkan sedikit minyak almond di bawah mata. Ini dapat mencegah lingkaran hitam pada mata dan juga membersihkan kulit di bawah mata. 3. Sebagai scrub alami Minyak ini tidak hanya melembapkan kulit, tetapi juga dapat digunakan sebagai scrub yang membantu menghilangkan sel-sel mati pada kulit. Campur minyak almond dengan gula dan gunakan sebagai scrub untuk membersihkan sel-sel kulit mati. 4. Obat psoriasis dan eksim Minyak almond memiliki sifat menenangkan dan dapat dipakai sebagai obat psoriasis dan eksim. Minyak alami juga dapat mengurangi peradangan, kemerahan, dan gatal-gatal pada kulit. 5. Sebagai makeup remover Tidak banyak yang tahu bahwa minyak almond dapat digunakan sebagai makeup remover. Anda tak perlu membersihkan minyak ini dari wajah dan membiarkannya sepanjang malam untuk melembutkan kulit wajah. Inilah lima khasiat menakjubkan minyak almond untuk kulit. Ingin mencobanya?
Selengkapnya
Rate:
Dec 11, 2017 924
Jika anda takut untuk menghadapi usia tua anda, maka hilangan rasa takut itu dengan kulit yang awet muda. Cara mudah untuk membuat kulit awet muda perlu usaha yang sedikit berat. Dengan tips cantik berikut ikuti langkah-langkah di bawah ini. . . Anda tidak bisa melakukan apapun untuk mengurangi pertambahan usia anda. Namun, para dokter dan ilmuwan terus-menerus menemukan tindakan-tindakan yang bisa anda lakukan untuk membalikkan waktu dengan memfokuskan diri pada usia biologis dan psikologis anda. Usia psikologis anda adalah pengalaman subjektif mengenai seberapa tuakah anda menurut diri anda sendiri. Sementara usia biologis anda dapat ditentukan dengan mengukur beberapa faktor sebagai berikut : • Tekanan darah • Jumlah lemak dalam tubuh anda • Batas indra pendengaran dan penglihatan anda • Hormon • Kepadatan tulang • Ketebalan kulit • Tingkat kolesterol • Kemampuan gerak Lakukan 14 tips dibawah ini dan mulailah memutarbalikkan waktu. 1. Lenyapkan mitos menjadi tua berarti anda menjadi tak berguna Ilmuwan berpendapat bahwa semakin anda mempercayai persepsi bahwa dengan semakin bertambahnya usia anda maka ketajaman anda semakin berkurang, maka hal itu akan benar-benar terjadi pada anda. Psikolog Becca Levy, Ph.D. dari Universitas Yale menyelidiki pengaruh psikologis pada pertambahan usia, khususnya pada bagaimana persepsi seseorang mempengaruhi kesehatan fisik dan mentalnya. Meskipun melalui penelitiannya ia menemukan bahwa orang berusia lanjut yang memiliki pendapat negatif mengenai penuaan memiliki hasil tes yang lebih buruk dibandingkan dengan orang berusia lanjut yang memiliki pendapat positif seiring dengan bertambahnya usia. Sebagai contoh mereka berpendapat bahwa dengan bertambahnya usia maka mereka pun bertambah bijak. Levy juga menunjukkan bahwa dalam kebudayaan yang memiliki pandangan yang lebih positif terhadap penuaan dibandingkan dengan kebudayaan di Amerika Serikat atau di negara-negara barat lainnya, orang berusia lanjut mendapat nilai yang lebih baik dalam tes memori. Sebagai tambahan, penelitiannya menunjukkan bahwa orang berusia lanjut dengan persepsi positif terhadap penuaan hidup 7,5 tahun lebih lama dibandingkan dengan orang yang memiliki persepsi negatif. Bahkan gangguan pendengaran juga dapat diprediksi berdasarkan persepsi orang tersebut. 2. Bersihkan gigi anda secara rutin Penelitian menunjukkan hubungan antara penyakit periodontitis dan cardiovascular. Pertimbangkan hal ini: sebuah penelitian menunjukkan bahwa pria di bawah usia 50 tahun yang memiliki penyakit periodontal memiliki peluang 2,6 kali lebih besar untuk meninggal di usia muda dan peluang 3 kali lebih besar untuk meninggal karena penyakit jantung dibandingkan dengan pria dengan gigi sehat dan suka mengunyah permen karet. Penyebab utama periodontitis adalah kebersihan gigi yang buruk, dan dengan menyikat gigi setiap hari, menggunakan benang gigi, serta memeriksakan gigi anda ke dokter gigi secara rutin dapat mengurangi kemungkinan anda terkena penyakit ini. Sebagai tambahan, membersihkan gigi dengan benang gigi dan penyumbatan pembuluh darah memiliki hubungan. Penelitian menunjukkan bahwa bacteria yang ditemukan pada plak gigi merupakan bakteri yang sama dengan yang ditemukan di timbunan lemak yang menyumbat pembuluh darah. Peneliti berspekulasi bahwa bakteri yang berasal dari mulut dapat memasuki pembuluh darah dan menyebabkan iritas dan penyumbatan pembuluh darah. (Sumber: www.realage.com). 3. Pertahankan sikap positif Sejak tahun 1986, peneliti yang berasal dari Universitas Kentucky bernama David Snowdon meneliti 678 biarawati untuk menemukan rahasia otak, khusunya apa yang terjadi pada otak seiring dengan bertambahnya usia. Hasil penelitiannya yang dikenal dengan Penelitian Biarawati, berhasil menemukan cara-cara untuk hidup dengan kehidupan mental yang aktif seiring dengan pertambahan usia. Salah satu penemuannya adalah kondisi emosi positif pada usia dini akan membantu menghilangkan rasa cemas dan dapat memperpanjang usia. Faktanya, terdapat sebuah penelitian yang menunjukkan hubungan antara sikap seseorang dengan kesehatan fisik dan mentalnya. 4. Berolahraga James M. Rippe, M.D merupakan seorang penulis ternama, cardiolog terkemuka, dan pendiri Rippe Lifestyle Institute. Ia menjelaskan bahwa jika anda melihat seluruh hal-hal berisiko tinggi yang menyebabkan kematian, satu hal yang paling mudah diprediksi adalah kesehatan anda. Sebagai tambahan, seorang berusia lanjut yang memiliki kesehatan jantung yang baik jauh lebih sehat dibandingkan dengan seseorang yang berusia muda namun tidak aktif secara fisik. Dengan meningkatkan aktivitas fisik anda, anda bisa memutar kembali jam biologis anda. 5. Me-manage stress Penelitian menunjukkan bahwa antara 60 hingga 90% kunjungan ke psikiatris berhubungan dengan stress. Stress berhubungan dengan segala hal mulai dari flu hingga kanker. Gangguan jantung, hipertensi, darah tinggi, depresi, penyakit kronis, gangguan seksual dan kesuburan, serta diabetes semua disebabkan oleh stress. Untuk meningkatkan peluang anda untuk hidup lebih lama anda harus mengurangi kemungkinan anda untuk sakit, dan itu berarti anda harus mengurangi tingkat stress anda. Artikel berikut akan menujukkan anda cara-cara untuk mengurangi tingkat stress anda: • 7 Cara Mengurangi Stress Hari Ini • 17 Tips Mengatasi Stress Dalam Hidup dan di Tempat Kerja 6. Meditasi Deepak Chopra, M.D., ahli dalam menemukan hubungan antara pikiran dan tubuh, dalam salah satu bukunya menyatakan bahwa penelitian orang-orang yang melakukan meditasi dapat memiliki usia biologis 5 hingga 12 tahun lebih muda dibandingkan denga usia kronologis mereka. Orang –orang yang melakukan meditasi memiliki tingkat hormon stress seperti cortisol dan adrenalin yang lebih rendah, dan mekanisme adaptasi mereka cenderung lebih kuat dibandingkan orang rata-rata. 7. Pertahankan kesehatan kulit anda Tips ini tidak akan membantu anda untuk hidup lebih lama, namun selama anda berusaha untuk memperpanjang usia hidup anda, tidak ada salahnya jika anda berusaha untuk tampil sebaik mungkin. Amy Wechsler, ahli gigi, psikiater, dan penulis The Mind-Beauty Connection: 9 Days to Reverse Stress Aging and Reveal More Youthful, Beautiful Skin , menjelaskan bahwa retinoids dapat mengurangi keriput anda. Beberapa krim kecantikan mengandung retinoids, namun retinoids juga dapat ditemukan pada makanan, seperti wortel. Memakan wortel dapat membantu anda menjaga kesimbangan pH permukaan kulit anda, sedikit meningkatkan keasman kulit anda. Dan keasaman kulit anda akan membantu anda untuk menyingkirkan bakteri yang hinggap. Sebagai informasi tambahan, coklat dapat membantu anda memperbaiki tekstur, ketebalan, kadar air, dan aliran darah pada kulit anda. 8. Makan makanan yang banyak mengandung anti oksidan Dr. Mehmet C. Oz, M.D., salah satu penulis buku Staying Young: The Owner’s Manual for Extending Your Warranty menunjukkan bahwa antioksidan merupakan makanan anti penuaan, dan salah satu makanan sumber antioksidan yang paling ia sukai adalah blueberry. Ia berkata bahwa, “Semua makanan berwarna gelap memiliki semacam zat antisoksidan yang dapat melindungi anda.” Makanan anti penuaan lain diantaranya brokoli, tomat, dan acai, buah kecil yang berasal dari hutan di Amerika Selatan yang sering ditemukan pada minuman jus di Amerika Serikat. Ia menyarankan anda makan 5 macam makanan yang mengandung antioksidan setiap harinya. 9. Makanlah banyak serat Dr. Oz juga menjelaskan bahwa salah satu kunci untuk awet muda adalah menjaga kesehatan pencernaan anda. Dan untuk menjaganya anda memerlukan 25 gram serat setiap harinya. Serat bekerja dengan menjaga semua nutrisi yang anda makan dalam tubuh dan melepaskan nutrisi tersebut jika dibutuhkan. Serat dapat ditemukan dalam buah-buahan, sayuran dan makanan yang gandum. Cobalah tips berikut: • Pilih makanan yang mengandung gandum sebagai sarapan atau kudapan. • Cobalah nasi merah atau pasta yang terbuat dari gandum. • Makanlah oatmeal untuk sarapan anda. 10. Cukup tidur Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Universitas Medis Chicago menemukan bahwa mempersingkat durasi tidur anda dari 8 jam menjadi 4 jam akan mempengaruhi kadar glukosa dan funsi endokrin anda kurang dari 1 minggu. Perubahan ini akan nampak seperti tahap awal jika anda terkena diabetes. Para peneliti juga menyimpulkan bahwa kekurangan tidur bukan hanya menyebabkan anda memiliki awal yang kurang prima setiap harinya, namun anda juga akan menjadi rawan terhadap beberapa penyaklit seperti diabetes, hipertensi, obesitas dan hilang ingatan. 11. Asahlah terus otak anda Sejumlah data yang berhasil diungkap selama dua puluh tahun terakhir memastikan bahwa otak terus berkembang, mengembangkan neuron-neuron baru dan jaringan diantara neuron tersebut sepanjang hidup. Sebagai informasi tambahan, penyakit otak yang sering dihubungkan dengan pertambahan usia dapat dihilangkan dengan terus menstimulasi otak. Dr. Yakov Stern, Kepala Divisi Cognitive Neuroscience di Sergievsky Center, Universitas Columbia menyatakan bahwa “Individu yang terus menerus menstimulasi kehidupannya melalui pendidikan, pekerjaan, dan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan hobi, akan mengurangi kecenderungan terkena Alzheimer. Penelitian menunjukkan bahwa kemungkinan terkena Alzheimer berkurang sebesar 35 hingga 40%.” 12. Berhenti merokok Dr. Rippe, yang telah anda sebutkan sebelumnya, juga menyatakan bahwa jika anda berusia 50 dan anda merokok, maka anda memotong 7 tahun usia anda. Sehubungan dengan penuaan, merokok membuat kulit anda menjadi keriput dan membuat anda terlihat lebih tua. 13. Minumlah anggur, secara teratur Pernahkah anda mendengar bahwa wine merah secara teratur baik bagi kesehatan anda? Dr. Oz menjelaskan bahwa wine merah bermanfaat bagi kesehatan anda karena 2 faktor: alcohol dan resveratrol, yang mengandung kadar antioksidan tinggi yang berasal dari kulit anggur. Pembuat anggur menambahkan kembali kulit anggur supaya wine berwarna merah, namun mereka tidak menambahkan kulit anggur pada wine putih – sehingga wine putih tidak mengandung resveratrol. “Resveratrol menambahkan satu manfaat lebih,” kata Dr. Oz. “Resveratrol mengaktifkan sel dalam tubuh anda yang mencegah penuaan sel-sel anda… 80% dari manfaat meminum wine berasal dari alcohol, sementara 20% sisanya adalah resveratrol,” kata Dr. Oz. Kombinasi keduanyalah yang membuat wine merah sangat bermanfaat.” Ia menambahkan bahwa setiap orang sebaiknya meminum segelas wine merah setiap hari, meskipun beberapa pria hanya bisa meminum wine dalam takaran yang lebih besar karena pria dapat mencerna wine lebih baik dibandingkan wanita. 14. Dapatkan banyak cinta dan kasih sayang Dr. Marian C. Diamond adalah salah satu ahli anatomi syaraf terkemuka di dunia. Ia melakukan penelitian menggunakan tikus muda untuk menentukan apakah keadaan lingkungan mempengaruhi pertumbuhan. Sebuah kandang yang diisi oleh 12 ekor tikus dipenuhi oleh berbagai alat yang bisa digunakan untuk bermain. Sebaliknya, kandang yang lain tidak diisi mainan sama sekali. Tikus-tikus yang kandangnya diisi dengan mainan dapat menyelesaikan tes lebih cepat dibandingkan dengan tikus yang diletakkan pada kandang tanpa mainan. Tikus-tikus tersebut juga menunjukkan kemampuan untuk memecahkan masalah dengan lebih baik. Dr. Diamond ingin melakukan eksperimen yang sama menggunakan tikus yg lebih tua, dan dia memilih tikus-tikus berusia 600 hari, yang kurang lebih sama dengan 60 tahun usia manusia. Namun, beberapa ekor tikus meninggal menjelang usia 600 hari. Ia memutuskan untuk mencoba dan memperbaiki durasi usia tikus dengan menambahkan bahan tambahan dalam eksperimennya: kasih sayang. Daripada menempatkan tikus-tikus tersebut dalam kandang setelah dibersihkan, para ilmuwan yang terlibat dalam penelitian memelihara tikus-tikus tersebut, bahkan membawanya dalam jas lab mereka. Tikus-tikus tersebut hidup lebih lama dibandingkan dengan yang tidak dipelihara.
Selengkapnya
Rate:
Dec 13, 2017 923
kulit kusam adalah hal yang menyeramkan bagi para wanita, karena kulit kusam bisa menutupi wajah cantik anda. Di sini tips cantik akan berbagi solusinya. Tahukah Anda kulit kusam adalah akar dari permasalahan wajah. Seperti lingkaran hitam, garis-garis halus,kerutan, bintik-bintik dan lainnya. Oleh karena itu sangat penting untuk menjaga keremajaan kulit Anda. Mengunci kecerahan dan cahaya alami kulit Anda membutuhkan teknik sederhana dan obat yang dapat diikuti di rumah. Ini dia enam langkah mudah mencerahkan wajah yang kusam dilansir dari idiva. 1. Pengelupasan Salah satu cara tercepat untuk mencerahkan dan mencegah kekusaman wajah adalah dengan pengelupasan. Pengelupasan sangat penting untuk menghilangkan sel-sel kulit mati serta membuat kulit segar dan bersinar. Gunakan scrub lembut pada wajah dan tubuh Anda minimal sekali dalam seminggu. 2. Tingkatkan asupan air Anda Menurut Dipikka Topiwala, kepala ahli kecantikan Tips & Toes, air adalah air solusi menjaga kesehatan tubuh dan mencegah kulit kering. Alternatif lain, Anda dapat menggunakan air kelapa untuk mencerahkan kulit Anda. Dan yang tidak kalah penting, jauhkan dari konsumsi alkohol atau kafein agar kulit tidak kering dan keriput. 3. Gunakan masker Penggunaan masker berfungsi untuk pengelupasan dan mencerahkan kulit Anda. Anda bisa menggunakan masker buah seperti lemon, yogurt atau tomat. Jika malas membuat masker, Anda dapat membeli masker instan untuk kulit kering yang ada di supermarket. 4. Kurangi asupan garam Terkadang konsumsi garam terlalu banyak membuat mata Anda cenderung menjadi bengkak. Kurangi konsumsi garam Anda untuk mengencangkan kulit di area mata Anda dan mengurangi kantung mata. Anda juga dapat menggunakan irisan kentang atau mentimun lalu letakkan di atas mata Anda untuk mengurangi garis-garis gelap dan kerut. 5. Pakai krim malam Manfaat krim malam menenangkan kulit yang lelah dan membuat Anda terlihat segar. Pelembap di malam hari membantu meningkatkan regenerasi sel kulit yang sehat. Dan juga mendukung proses perbaikan alami kulit Anda. Penggunaan pelembap secara teratur juga akan mencegah keriput dan membantu Anda menjaga kelenturan kulit. Kulit wajah akan bercahaya dan lembut. 6. Tidur malam yang cukup Kurangnya waktu tidur malam juga dapat menyebabkan kulit stres dan lelah. Ketika Anda tidur, tubuh Anda melakukan proses regenerasi dan menghasilkan sel-sel kulit lebih sehat, mencegah keriput dan penuaan. Tidur dengan waktu yang cukup membantu peremajaan kulit. Kulit wajah merupakan aset yang harus dijaga wanita. Kulit yang sehat dan berseri membuat Anda tampak cantik dan segar. Demikian tips cantik , selamat mencoba!
Selengkapnya
Rate:
Sep 13, 2019 920
Ingin hidup selalu sehat, panjang umur, dan kalau bisa tidak pernah diganggu penyakit? Sebenarnya, ini bukanlah hal yang mustahil dilakukan. Bahkan oleh mereka yang sehari-hari memiliki jadwal kesibukan yang tinggi. Yang dibutuhkan hanyalah komitmen untuk menjalankan hal-hal berikut ini secara teratur dan menjadikannya bagian dari hidup kita. Apa sajakah itu? Mari kita lihat: 1. Lebih sering turun-naik tangga Studi yang dilakukan University of Geneva menemukan, kebiasaan menggunakan tangga dapat menurunkan risiko kematian pada usia muda akibat apa pun, hingga 15 persen. Selain itu, melakukan aktivitas ini secara teratur selama 12 minggu juga dapat meningkatkan kapasitas paru-paru, serta menurunkan tekanan darah, dan kadar kolesterol. 2. Makan apel lebih banyak Penelitian terbaru dari University of Hong Kong menemukan bahwa zat antioksidan pada apel, yaitu polifenol, dapat menjaga kesehatan seiring dengan pertambahan usia serta memperpanjang hidup kita. Menurut peneliti, buah apel yang kaya antioksidan ini ampuh dalam melawan radikal bebas, yang selama ini berperan dalam menimbulkan berbagai penyakit. Sementara itu, studi lainnya menemukan bahwa wanita yang rutin makan apel memiliki risiko 13-22 persen lebih rendah terhadap serangan jantung dan stroke. 3. Meditasi 15 menit sehari Riset yang dimuat pada Jurnal of Neuroscience menunjukkan, mereka yang rajin meditasi selama lima tahun penuh, memiliki usia biologis sekitar 12 tahun lebih muda daripada usia sebenarnya. Studi lain yang dilakukan oleh pakar anti-aging , Dr Vincent Giampapa, menemukan bahwa meditasi teratur dapat menurunkan kadar hormon kortisol hingga 47 persen. Sementara itu, hormon DHEA, yang membantu tubuh agar kebal dari penyakit, juga meningkat hingga 44 persen. Meditasi juga terbukti bisa meningkatkan produksi melatonin, yang selanjutnya akan memperbaiki kualitas tidur dan suasana hati, serta meningkatkan kesuburan dan daya tahan tubuh, hingga 98 persen! 4. Jadi pekerja sukarela Sebuah studi yang sedang berlangsung di Amerika Serikat mengamati 1.500 orang yang pada tahun 1921 berusia sekitar 10 tahun. Hasil analisis data seputar kehidupan responden yang dilakukan para peneliti dari University of California memperlihatkan, perasaan aman dan tenteram akibat mendapatkan perhatian dari orang sekitar ternyata tidak banyak berpengaruh pada panjangnya usia Anda. Yang lebih signifikan kontribusinya adalah kebiasaan menolong orang lain. 5. Makan sayuran mentah setiap hari Studi yang dilakukan di Italia menemukan, menyantap satu cangkir sayuran mentah setiap hari bisa menambah dua tahun pada usia kita. Proses memasak dapat menghilangkan kadar antioksidan pada beberapa jenis sayuran, hingga 30 persen. Dengan makan sayuran mentah setiap hari, Anda akan dapat mencapai asupan nutrisi yang lebih sehat. 6. Tidurlah setidaknya enam setengah jam setiap malam Waktu istirahat kurang dari lima jam tidaklah cukup, sementara lebih dari delapan jam dianggap berlebihan. Itulah hasil riset yang dimuat dalam jurnal Sleep Medicine . Selain itu, studi yang dilakukan di San Diego menemukan bahwa wanita yang tidur kurang dari lima jam sehari atau lebih dari enam setengah jam sehari memiliki usia harapan hidup lebih rendah dibanding yang berada di dalam koridor itu.
Selengkapnya
Rate:
Oct 22, 2019 916
Bayangan hitam di bawah mata merupakan salah satu faktor yang mampu mengurangi penampilan dan kesegaran wajah. Ada banyak faktor yang bisa menjadi penyebab, salah satunya pertanda Anda kurang tidur atau tengah menderita alergi. Rona kehitaman di bawah mata, menurut ahli kesehatan, bisa juga pertanda gejala dari gangguan kesehatan serius. Terutama bila rona tersebut dibarengi dengan sakit radang tenggorokan atau demam. Ada beberapa faktor yang bisa menjadi biang keladi adanya bayangan hitam di bawah mata, salah satunya adalah: 1. Akibat sinar matahari Sinar matahari dapat menjadi penyebab adanya bayangan hitam di bawah mata, sebab area di bawah mata lebih cepat berubah menjadi gelap dibandingkan kulit lain di sekitar wajah. 2. Kurang asupan nutrisi Jika Anda kurang mengkonsumsi sayuran berwarna hijau tua, maka rona kehitaman di bawah mata Anda adalah tanda kalau Anda mungkin mengalami kekurangan nutrisi. Untuk mengatasinya, konsumsilah makanan yang kaya akan antioksidan setiap hari. 3. Kurang tidur Jika semalam atau kemarin malam Anda begadang, maka lingkaran hitam di bawah mata akan menjadi penanda Anda kurang istirahat (tidur). Semakin lelah Anda, kulit wajah akan semakin memperlihatkan aliran darah di bawah mata. Sehingga corak kulit di bawah mata Anda akan terlihat kebiruan atau lebih gelap. 4. Keturunan/genetik Sayangnya, untuk sebagian orang, corak kehitaman di bawah mata sifatnya turun temurun atau genetik. Jika ibu Anda mengalaminya, bisa jadi Anda pun mendapatkannya. Umumnya ini akibat adanya pembesaran pembuluh darah. Pengaruh tingginya jumlah darah yang terdapat di area tersebut, membuat kulit menjadi terlihat lebih gelap dibanding warna kulit di bagian wajah lainnya. Bagaimana cara mengatasinya? Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi atau mengatasi warna gelap di bawah mata tersebut: - Dengan produk kosmetik Saat ini banyak produk kosmetik yang dapat membantu memutihkan rona hitam di bawah mata, tapi gunakan secara hati-hati dengan memperhatikan cara pemakaiannya. - Cara tradisional Rona hitam di bawah mata akibat mata lelah atau kurang tidur, bisa disegarkan dengan mengkompres mata dengan irisan ketimun atau tomat yang di tempelkan di mata. - Tidur Beristirahat atau tidur yang cukup selama 8 jam sehari, akan membantu Anda dalam menghilangkan rona kehitaman di bawah mata. - Menghilangkan faktor pemicu Menghilangkan atau meminimalisir penyebab timbulnya rona hitam tersebut. Pelajari apa faktor penyebab rona hitam di bawah mata Anda lalu sebisa mungkin menghindarinya.
Selengkapnya