Tempe Bumbu Rujak

Dec 10, 2017 | / Resep / Resep Makanan |
Rate:
Dilihat 824x
Resep OLAHAN TEMPE :
Tempe Bumbu Rujak
(porsi untuk 6 orang)
Bahan :

300 gram tempe, potong dadu 2 cm, goreng kering
2 lmbr daun jeruk
1 batang serai, memarkan
500 ml santan kental
1 sdm air asam jawa
1 sdt garam
2 sdt gula jawa iris
2 sdm minyak goreng untuk menumis


Bumbu yang dihaluskan :

5 butir bawang merah
5 buah cabe merah
3 butir kemiri
1 cm lengkuas
1 cm kunyit


Cara membuat :

Tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun jeruk dan serai, hingga harum.
Masukkan tempe goreng, aduk rata.
Tuangkan santan, tambahkan garam, gula jawa dan air asam. Masak sampai santan mengental.
Angkat dan sajikan
Resep Pilihan Lainnya: