JELI TUTTY FRUITY

Jan 22, 2018 | / Resep / Camilan |
Rate:
Dilihat 914x
Hidangan dessert kali ni memang lebih istimewa. Karena hidangan ini adalah jeli yang diolah dengan pengolahan tutty fruity sebagai bahan utama rasa jeli pada resep ini.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
700 ml air
1 bungkus jeli instan
1 sendok teh agar-agar bubuk
120 gram gula pasir
1 sendok makan air jeruk lemon
2 tetes pewarna hijau
2 tetes pewarna kuning
4 tetes pewarna merah

Bahan Saus:
500 ml susu cair
1 1/2 sendok makan tepung maizena
75 gram gula pasir
1 sendok teh esens vanila
1 kuning telur
keju cheddar parut untuk taburan

Cara Pengolahan :

Rebus air, jeli instan, agar-agar, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan air jeruk lemon. Aduk rata. Bagi tiga bagian. Satu bagian tambahkan pewarna hijau, satunya tambahkan pewarna kuning, dan sisanya tambahkan pewarna merah.
Tuang di cetak praline kecil. Bekukan.
Saus: rebus rebus susu cair, tepung maizena, gula pasir, dan esens vanila. Masak sampai mendidih.
Ambil sedikit rebusan susu. Tuang ke kuning telur. Aduk rata. Tuang kembali ke rebusan susu. Masak sambil diaduk sampai mengental.
Sajikan dengan saus dan tabur keju cheddar parut.

Untuk 6 porsi
Resep Pilihan Lainnya: